Liputan6.com, Manchester - Fans Manchester City ternyata menjadikan dua gol yang dicetak Yaya Toure untuk mengejek gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba. Ejekan-ejekan itu disampaikan lewat media sosial, Twitter.
Yaya Toure mencetak dua gol kemenangan 2-1 City atas Crystal Palace, Sabtu (20/11/2016) di lanjutan Liga Inggris. Rupanya, dua gol Toure di pertandingan itu dibandingkan dengan jumlah gol yang baru dicetak Pogba buat MU dari 11 pertandingan, yakni dua gol.
Baca Juga
Seperti dilansir Metro, Minggu (20/11/2016), fans ManCity menyebarkan beragam gambar lucu yang membandingkan kedua pemain tersebut. "Yaya Toure telah menyamai gol Pogba hanya dalam waktu satu pertandingan," tulis salah satu akun fans ManCity.
Selain itu, ada juga yang menulis "Yaya Toure menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk duduk dan menertawakan Pogba. Sekarang dia telah kembali dan menunjukkan siapa raja sesungguhnya," tulis fan ManCity.
Advertisement
Paul Pogba: 2 goals in 11 games.
— SPORF (@Sporf) November 19, 2016
Yaya Toure: 2 goals in 80 minutes. pic.twitter.com/Zq3a3yTTLK
Dipinggirkan
Dipinggirkan
Di bawah asuhan Pep Guardiola, Yaya Toure dipinggirkan dari skuat City. Itu karena perseteruan yang terjadi antara agen Toure, Dimitri Seluk dan Guardiola.
Namun, di pertandingan melawan Palace, Toure kembali mendapat kepercayaan. Hal tersebut tidak disia-siakan Toure dengan mencetak dua gol.
Hal berbeda terjadi pada Pogba. Sejak didatangkan dari Juventus, Pogba terus dipercaya Jose Mourinho. Namun hingga 11 pertandingan, pemain termahal dunia itu baru membukukan dua gol.
Yaya Toure: 2 goals in 90 minutes
— ManCityPhotos (@ManCityPhotos) November 19, 2016
Paul Pogba: 2 goals in 11 games.
🤔 pic.twitter.com/bzErYwagvj