Liputan6.com, Bandung- Zulham Zamrun mengaku cukup kaget mendapat kabar pencoretan dirinya dari tim Persib Bandung. Kini dirinya masih belum menentukan langkah untuk musim depan.
"Saya aja kaget hari ini dapat berita itu. Kata pak Umuh suruh saya bersabar dulu, karena ini miss komunikasi," ucap dia saat dihubungi wartawan melalui telepon selulernya, Rabu (4/1/2017) malam.
Baca Juga
Menurutnya sebelum keputusan ini banyak klub yang mengajak dirinya bergabung, namun rasa cintanya kepada Persib membuat dirinya menolak banyak klub.
"Dari mulai saya di Timnas itu sudah ada beberapa klub yang hubungi saya mau tenaga saya, tapi ya itu karena saya prioritaskan Persib jadi semua klub yang mendekati saya, saya tolak karena itu. Karena saya prioritaskan Persib. Tapi kejadiannya seperti ini, ya saya harus membuka pintu lagi untuk klub klub lain."
"Kalau pun ada klub yang menghubungi saya lagi ya mungkin saya akan berlabuh jika saya merasa nyaman atau cocok dengan klub lain saya akan berlabuh kesitu. Saya belum tahu jodoh saya di klub mana," kata dia.