Kiper Leverkusen Ngebet Ingin Gabung Real Madrid

Leno mengakui sulit menolak jika Real Madrid meminangnya

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 23 Mei 2017, 18:40 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2017, 18:40 WIB
Atletico Madrid, Bayer Leverkusen, Liga Champions
Kiper Leverkusen, Bernd Leno menghalau bola sepakan pemain Atletico Madrid, Angel Correa pada leg kedua Babak 16 Besar Liga Champions di Vicente Calderon stadium, Madrid, Rabu (15/3/2017). Atletico lolos dengan agregat 4-2. (AP/Daniel Ochoa de Olza)

Liputan6.com, Leverkusen - Kiper Bayer Leverkusen Bernd Leno memimpikan bisa hijrah ke Real Madrid. Dia sepertinya sudah mengambil langkah selanjutnya dalam kariernya.

Penjaga gawang berusia 25 tahun ini, sekarang memang telah menjadi salah satu pemain bintang Leverkusen sejak bergabung dengan klub tersebut dari Stuttgart pada 2011.

Dan, belakangan Leno dikaitkan dengan kepindahan ke Santiago Bernabeu pada awal musim ini setelah tampil mengesankan di Liga Champions.

Leno sendiri sebenarnya memiliki kontrak dengan Leverkusen sampai Juni 2020. Namun, dia mengakui akan sulit untuk menolak Real Madrid jika juara Liga Spanyol itu mendekati dia.

"Sekarang tujuan saya untuk menjadi salah satu kiper terbaik di Eropa," kata Leno kepada T-Online.

"Kami sudah teratur bermain dengan Leverkusen, namun tetap menjadi impian saya untuk bermain satu hari di klub besar di luar negeri," ujarnya. "Dan Real Madrid adalah tim yang saya dukung sejak kecil."

Leno sejauh ini sudah mencatat 9 catatan clean sheet di 42 penampilan di semua kompetisi musim ini. Atas prestasinya tersebut, Leno masuk skuat Timnas Jerman asuhan Joachim Low untuk Piala Konfederasi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya