Uring-Uringan, Ronaldo Tak Suka Dua Pemain Muda Real Madrid

Sebelumnya, Ronaldo juga sempat memprotes kebijakan Zidane terkait strategi Real Madrid.

oleh Rama Dani diperbarui 05 Okt 2017, 12:50 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2017, 12:50 WIB
Madrid Pesta Gol ke Gawang Dortmund
Cristiano Ronaldo (AP/Michael Probst)

Liputan6.com, Madrid - Cristiano Ronaldo mulai uring-uringan di Real Madrid. Tak kunjung mencetak gol di La Liga pada awal musim ini, sang megabintang seperti menyalahkan malah coba mencari kembing hitam.

Sebelumnya, Ronaldo dikabarkan memprotes kebijakan pelatih Zinedine Zidane. Bahkan, dia coba mengintervensi dengan meminta sang entrenador mengubah pola permainan.

CR7 meminta posisinya digeser bermain lebih melebar. Namun menurut, Diario Gol, lebih jauh, Ronaldo juga memprotes Zidane karena memainkan Achraf Hakimi di laga Real Madrid melawan Espanyol akhir pekan lalu.

Achraf tampil mengisi posisi bek kanan. Dia menggantikan Dani Carvajal yang cedera.

Tidak suka dengan Achraf, Ronaldo sampai menjelekkan pemain 18 tahun itu langsung di depan muka Zidane. "Kami seperti bermain dengan 10 orang (di pertandingan melawan Espanyol)," dia mengeluh.

Usut punya usut, bukan Achraf seorang yang ternyata bikin Ronaldo keki. Pemain muda yang baru diboyong dari Real Betis, beberapa waktu lalu, Dani Ceballos, juga membuatnya tak senang hati.

Ronaldo dikabarkan pernah meminta Zidane lebih memilih Luka Modric ketimbang Ceballos. Maklum, keduanya memang memiliki posisi yang sama di lini tengah Real Madrid.

 

Dipuji Ceballos

Padahal, Ceballos, yang dibeli seharga 16 juta euro, sangat mengagumi Ronaldo. Ceballos bahkan menyebut Ronaldo sebagai "nyawa" dari Real Madrid.

"Dengan adanya Ronaldo di lapangan, tim selalu merasa nyaman. Dia memberikan tim kepercayaan diri untuk bisa mencetak gol," ujar Ceballos, usai Ronaldo mencetak dua gol ke gawang APOEL di ajang Liga Champions, pertengahan September lalu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya