Klausul Transfer Coutinho Hanya Kalah dari 6 Pemain

Coutinho memiliki klausul transfer 400 juta euro bersama Barcelona.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 07 Jan 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 07 Jan 2018, 17:00 WIB
Philippe Coutinho
Philippe Coutinho resmi menjadi pemain dengan nilai transfer termahal ketiga di dunia setelah bergabung dengan Barcelona seharga 160 juta euro. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Barcelona - Philippe Coutinho menjadi pemain termahal ketiga dunia setelah bergabung dengan Barcelona senilai 160 juta euro, atau sekitar Rp 2,6 triliun.

Coutinho menandatangani kontrak selama lima setengah musim dan memiliki klausul transfer 400 juta euro.

Di angka tersebut, Coutinho bergabung dalam kelompok elite berisi pemain dengan nilai klausul tertinggi. Tercatat ada enam pemain yang lebih berharga ketimbangnya.

Mereka datang dari dua klub Spanyol, lokasi praktik klausul transfer biasa diterapkan. Di puncak daftar hadir duo Real Madrid Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema yang masing-masing memiliki nilai satu miliar euro.

Sedangkan rekan Coutinho di El Azulgrana, Lionel Messi, punya klausul 750 juta euro berdasar kontrak baru yang ditandatanganinya beberapa bulan lalu.

Tujuan Klausul Transfer

Paris Saint-Germain menebus klausul transfer Neymar di Barcelona untuk mendapatkan jasanya. (AFP/Philippe Lopez)

Klausul transfer merupakan cara klub untuk melindungi aset agar tidak dibeli klub lain. Semakin tinggi nilainya, semakin krusial pula peran pemain yang bersangkutan bagi tim.

Namun, Paris Saint-Germain mengejutkan dunia ketika menebus klausul transfer Neymar di Barcelona musim panas lalu. Pembelian 222 juta euro itu pun menjadikan Neymar pemain termahal dunia.

Klausul Transfer Tertinggi Dunia

1 miliar euro: Cristiano Ronaldo (Real Madrid), Karim Benzema (Real Madrid)

700 juta euro: Lionel Messi (Barcelona)

500 juta euro: Gareth Bale (Real Madrid), James Rodriguez (Real Madrid), Luka Modric (Real Madrid)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya