Modric Bisa Menyusul Ronaldo Tinggalkan Real Madrid

Modric memiliki perjanjian mirip seperti Ronaldo yang memungkinkan dia meninggalkan Real Madrid.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 05 Agu 2018, 07:15 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2018, 07:15 WIB
Real Madrid-Luka Modric
Gelandang Real Madrid, Luka Modric bersama Cristiano Ronaldo usai pertandingan melawan Gremio pada Piala Dunia Antarklub 2017 di Stadion Zayed Sports City,Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, (16/12). Modric menjadi man of the match. (AFP Photo/Karim Sahib)

Liputan6.com, Madrid - Rumor yang menghubungkan gelandang Real Madrid Luka Modrid dengan Inter Milan di bursa transfer musim panas ini terus berhembus. Media Italia, La Gazzetta dello Sport mengklaim Modric punya perpanjian lisan dengan Presiden Madrid Florentino Perez.

Perjanjian itu mirip dengan yang dimiliki Cristiano Ronaldo, yang berperan dalam kepergiannya dari Real Madrid ke Juventus. Menurut La Gazetta, Perez akan mengizinkan Modric meninggalkan Santiago Bernabeu jika gelandang timnas Kroasis tersebut yang meminta.

Dengan demikian, maka klausul pelepasan Modric tidak berlaku. Seperti diketahui, Modric memiliki klausul pelepasan sebesar 750 juta euro atau sekitar Rp 12,5 triliun.

Jurnalis La Gazetta, Alberto Cerruti, kepada stasiun radio Cadena Sur Spanyol, mengatakan pernjanjian Modrid dengan Perez dibuat beberapa waktu lalu. Salah satu syarat perjanjian itu adalah Modric harus memenangkan trofi Liga Champions ke-13, dan itu dilakukannya pada Mei lalu.

Modric dijadwalkan akan kembali berlatih bersama Real Madrid di lapangan Valdebebas, Minggu (5/8/2018). Ia tak bergabung dengan skuat Los Blancos yang tengah tur pramusim di Amerika Serikat.

Sementara itu, Perez akan menemani timnya hingga Rabu (8/8/2018) mendatang. Dengan demikian, tidak akan ada pertemuan antara Modric dan Perez.

Klausul Pelepasan Ronaldo

FOTO: Suporter Juventus Sambut Kedatangan Cristiano Ronaldo
Para suporter menyambut kedatangan bintang baru Juventus, Cristiano Ronaldo, saat tiba untuk menjalani tes kesehatan di area Stadion Allianz, Turin, Senin (17/7/2018). CR 7 hijrah dari Real Madrid ke Juventus. (AFP/Miguel Medina)

Setelah sembilan musim, Cristiano Ronaldo memutuskan meninggalkan Real Madrid. Ia memilih Juventus sebagai klub barunya.

Ronaldo diboyong Juventus ke Turin dengan mahar 100 juta euro atau sekitar Rp 1,7 triliun. Padahal, bintang asal Portugal itu memiliki klausul pelepasan sebesar 1 miliar euro atau sekitar 16,7 triliun.

Namun, klausul pelepasan itu tidak berlaku lantaran Ronaldo yang meminta pindah ke Juventus. Tidak berlakunya klausul itu karena pemain berjuluk CR7 itu memiliki perjanjian lisan dengan presiden Madrid Florentino Perez.

Semua Trofi

Bergabung dari Tottenham Hotspur pada 2012, Modric telah memberikan semua gelar untuk Real Madrid. Empat gelar di antaranya adalah Liga Champions.

Bahkan, Modric membawa Madrid memenangkan gengsi tersebut dalam tiga musim berturut-turut, yakni 2015-16, 2016-17, dan 2017-18.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya