Rooney: Messi dan Ronaldo Bakal Kesulitan Dilatih Mourinho

Mourinho dipecat MU akhir tahun lalu.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 20 Jan 2019, 20:10 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2019, 20:10 WIB
Wayne Rooney
Eks manajer MU, Jose Mourinho dan Wayne Rooney. (Scott Heppell / AFP)

Liputan6.com, London - Wayne Rooney menyindir eks manajer MU, Jose Mourinho. Ia menilai menurunnya performa Setan Merah karena Mourinho terlalu mengekang pemainnya.

Mourinho digantikan Ole Gunnar Solskjaer pada akhir tahun lalu. Pasalnya MU mulai kesulitan bersaing ke papan atas.

Terbukti kehadiran Solskjaer mengubah permainan tim. MU mampu menang tujuh kali secara beruntun di bawah asuhan Solskjaer.

Bahkan beberapa pemain seperti kembali menunjukkan sinarnya. Paul Pogba, Marcus Rashford hingga Victor Lindelof tampil percaya diri di lapangan.

Hal inilah yang dipuji oleh Rooney dari Solskjaer.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Komentar Rooney

Liga Inggris-Jose Mourinho
Pelatih Manchester City Pep Guardiola (kanan) memeluk striker Everton Wayne Rooney usai pertandingan antara Manchester City melawan Everton pada Liga Inggris di Stadion Etihad, (22/8). (AFP Photo/Oli Scarff)

"Saya pikir MU tidak bahagia setahun terakhir. Para pemain tidak bisa menikmati permainannya," ujar Rooney seperti dilansir Manchester Evening News.

"Mereka tidak terlihat bahagia dengan manajer sebelumnya. Sekarang Solskjaer menyuruh pemain untuk bebas di lapangan dan itu mengubah semuanya," kata Rooney menambahkan.

"Coba saja MU mendatangkan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi dengan manajer yang kemarin. Saya pikir keduanya juga bakal kesulitan."


Kebebasan

FOTO: Wayne Rooney Resmi Tinggalkan Manchester United
Sejak Jose Mourinho duduk di kursi manajer MU pada awal musim lalu, Wayne Rooney tersingkir dari skuat utama. (AFP/Ian Kington)

Rooney percaya MU bakal terus tampil bagus jika para pemain tak terlalu dikekang oleh manajernya.

"Semua pemain MU sudah tahu apa yang harus dilakukan di lapangan. Mereka hanya perlu diberikan keleluasaan untuk mengekspresikan diri."

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya