Shopee Liga 1 2019: PSS Gagal Kalahkan Persela

PSS sempat unggul lebih dulu lewat tendangan penalti sebelum disamakan oleh Persela.

oleh Thomas diperbarui 15 Agu 2019, 20:32 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2019, 20:32 WIB
PSS Sleman Vs Persela Lamongan
Shopee Liga 1 - PSS Sleman Vs Persela Lamongan (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Liputan6.com, Sleman- PSS Sleman gagal memanfaatkan keuntungan bermain di kandang sendiri pada lanjutan Shopee Liga 1 2019. PSS harus puas bermain imbang 1-1 dengan Persela Lamonggan di Stadion Maguwoharjo, Kamis (15/8/2019) malam WIB.

Dengan hasi imbang ini, PSS menempati posisi lima klasemen Shopee Liga 1 2019 dengan koleksi 21 poin. Sedangkan Persela berada di urutan 4 karena baru mendapat 12 poin.

Kegagalan mengalahkan Persela membuat PSS gagal memetik dua kemenangan beruntun di Shopee Liga 1 2019. Sebelumnya PSS menang 2-0 di kandang Badak Lampung.

PSS berhasil mengawali laga dengan baik. Pada menit 21, PSS mampu unggul lebih dulu melalui eksekusi penalti Evgen Bokhashvili. Wasit memberikan penalti setelah pemain Persela Mawouna Amevor menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang.

Persela merespons gol ini dengan baik. Di menit 28, papan skor sudah berimbang 1-1. Mochammad Zaenuri menyamakan kedudukan memanfaatkan kemelut di mulut gawang PSS.

Di babak kedua, PSS mati-matian untuk kembali unggul. Namun rapatnya pertahanan Persela membuat PSS gigit jari. Masuknya Asyraq Gufron Ramadhan menggantikan Irkham Zahrul Milla tak mampu mengubah keadaan.

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya