Shin Tae-yong Resmi Latih Timnas Indonesia, Kontrak 4 Tahun

Shin Tae-yong menyepakati kontrak berdurasi panjang untuk melatih Timnas Indonesia.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 28 Des 2019, 15:27 WIB
Diterbitkan 28 Des 2019, 15:27 WIB
Timnas Indonesia, PSSI, Shin Tae-yong
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersama pelatih anyar Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berfoto didampingi Waketum PSSI, Iwan Budianto, dan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, dalam perkenalan pelatih Timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (28/12/2019). (Bola.com/Muhammad Adiyaksa)

Liputan6.com, Bogor - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan akhirnya memperkenalkan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Tae-yong diperkenalkan ke publik di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (28/12/2019).

Dalam penandatangan kontrak, hadir juga Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto dan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha. Tae-yong menyepakati kontrak berdurasi panjang untuk melatih Timnas Indonesia.

Dalam peresmian itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyerahkan jersey Timnas Indonesia dengan nomor punggung 1 kepada Shin Tae-yong. Iwan Bule, sapaan Ketum PSSI, juga meminta pelatih asal Korea Selatan itu menggunakan jaket Timnas Indonesia.

"Secara garis besar, kami sampaikan pelatih Timnas Indonesia yang selama ini menjadi teka-teki. Tentunya publik bertanya kenapa PSSI pilih Shin Tae-yong. Pertemuan sudah dua hari, puncaknya kemarin, Jumat. Dia menyampaikan strateginya secara mendetail," kata Iwan Bule.

"Finalisasi kontrak sudah selesai dijalankan. Dia akan menjalankan program jangka panjang dengan durasi empat tahun untuk melatih Timnas Indonesia. Dia dipilih oleh anggota Exco PSSI dengan berbagai pertimbangan. Dia juga direkomendasikan direktur teknik dan beberapa pelatih," ujarnya menambahkan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Target PSSI untuk Tae-yong

Tae-yong mendapat tugas berat dari PSSI. Dia harus membantu Timnas Indonesia meraih kemenangan di laga tersisa Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pada ajang ini, Skuat Garuda selalu menelan kekalahan dari lima laga yang sudah dimainkan.

"Tantangannya terdekat, saya minta dia membuat Timnas Indonesia bisa mencapai prestasi terbaik di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Kami ingin dia beradaptasi secepat mungkin karena PSSI berniat menyampaikan perubahan kepada publik kalau Timnas Indonesia sudah ada perubahan."

"Kemudian, ada Piala AFF di semester kedua tahun 2020. (Dalam pemilihan pemain) Shin tertarik kepada U-22 yang bermain di Manila tapi bakal dikombinasikan dengan pemain senior," ucap Iwan Bule.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya