MU Didesak Datangkan Bek Kanan Baru

MU harus mendatangkan bek kanan baru di musim panas 2021. Persaingan yang ketat akan membuat Aaron Wan-Bissaka memberikan kemampuan terbaiknya.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 05 Feb 2021, 06:30 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2021, 06:30 WIB
FOTO: Menang 9-0 atas Southampton, Manchester United Ngamuk di Old Trafford
Pemain Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Southampton pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (2/2/2021). Setan Merah menang dengan skor 9-0. (Laurence Griffiths/Pool via AP)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mendatangkan Alex Telles dari Porto jelang kompetisi musim 2020-21. Bek berusia 28 tahun itu bergabung dengan MU dengan reputasi yang bagus.

Kehadiran Telles memberi dampak positif bagi lini pertahanan MU, dengan permainan Luke Shaw yang terus meningkat sejauh musim ini. Tanpa berlebihan, Shaw yang pernah dikritik kini telah menjadi salah satu bek kiri terbaik di Liga Inggris musim ini.

"Jika Anda melihat bagaimana performa Luke Shaw musim ini, saya pikir ini adalah musim terbaik yang dia alami begitu lama di Man United," kata Fabio da Silva kepada Manchester Evening News.

"Telles telah membuatnya berkembang, seseorang mengatakan 'jika Anda tidak bermain bagus, jika Anda tidak berkonsentrasi, bekerja keras, Anda akan kehilangan tempat."

 

 

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini

Dapat berkembang

Liga Inggris Man United Vs Southampton
Bek Manchester United (MU), Aaron Wan-Bissaka mencetak gol pembuka untuk timnya ke gawang Southampton bersaing memperebutkan bola dalam lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Rabu (3/1/2021) dini hari WIB. MU memberondong gawang Southampton dengan sembilan gol tanpa balas. (Laurence Griffiths/Pool

Da Silva yakin kesuksesan serupa bisa didapat Aaron Wan-Bissaka jika MU memberikan persaingan untuk bek kanan berusia 23 tahun itu. "Ini pasti membuat Anda bermain lebih baik, jadi bagi Wan-Bissaka jika mereka membawa bek kanan yang bagus, Anda akan membantunya untuk berkembang," ucapnya.

"Seratus persen, inilah yang membuat para pemain bersaing untuk tempat mereka, dan berkembang. Jika Anda memainkan setiap pertandingan, Anda tidak memiliki persaingan dan Anda dapat mulai masuk ke zona nyaman, itu tidak baik untuk Anda."

 

Meningkat

5 Pembelian Terbaik Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United
4. Aaron Wan-Bissaka - Aaron Wan-Bissaka mampu menjadi andalan di sisi kanan pertahanan Manchester United. Pemain berusia 22 tahun tersebut berhasil menorehkan empat assist dari 39 pertandingan di seluruh ajang pada musim lalu. (AFP/ Oli Scarff)

Sambil menyebutkan perlunya persaingan, mantan bek kanan MU itu mengakui Wan-Bissaka telah meningkatkan permainannya musim ini. "Saya pikir dia sudah meningkat, sejujurnya," ujar Da Silva.

"Saya sering menonton Man United, saya mengikuti mereka, dan sebelum dia datang, saya pikir sebagai bek sayap ofensif untuk United, dia tidak akan melakukannya."

"Semua orang tahu dia adalah bek yang hebat, posisinya bagus, tapi pada awalnya saya berpikir: 'Saya tidak tahu," tambah pemain asal Brasil itu.

"Tapi sekarang, sungguh, dia telah meningkat pesat. Dia masih bisa meningkat lebih banyak, dia masih muda, tapi sekarang dia adalah pemain ofensif yang jauh lebih baik daripada ketika dia tiba. Jadi jika dia terus berkembang, dia akan menjadi pemain yang fantastis, saya sangat menyukainya."

Klasemen Liga Inggris

 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya