Liputan6.com, Jakarta- Timnas Indonesia kembali menelan hasil negatif dalam persiapan jelang Piala Asia 2023. Pada Selasa (9/1/2024) malam WIB, pasukan Shin Tae-yong kalah telak 0-5 saat melawan Iran pada laga uji coba di Al Rayyan Sports Club, Doha, Qatar.
Kekalahan dari Iran ini membuat Indonesia selalu keok pada tiga laga uji coba sebelum bertempur di Piala Asia 2023. Sebelumnya dua kali Skuad Garuda dikalahkan Libya pada pertandingan pemanasan yang berlangsung di Turki.
Baca Juga
Menanggapi hasil negatif melawan Iran, Shin Tae-yong mengaku sebenarnya cukup puas dengan permainan anak asuhnya. Hanya saja Timnas Indonesia masih suka membuat blunder yang menguntungkan lawan.
Advertisement
"Kalau lihat hasil pertandingan memang mengecewakan tetapi para pemain sudah bekerja keras. Kalau dilihat dari isi pertandingannya baik, tidak masalah," kata STY seusai pertandingan kontra Iran.
Ke depan STY akan berusaha melatih timnas Indonesia agar lebih bagus lagi saat melakukan serangan balik dan mengurangi kesalahan saat menguasai bola.
"Memang ada beberapa kali kesalahan dari lini belakang kita. Apalagi tiga gol dari kesalahan kita sendiri sehingga kita kasih gol ke lawan. Ke depan pasti akan lebih banyak menguasai bola dari lawan. Kita akan latih bagaimana bisa menyerang balik dan pemain bisa menciptakan peluang yang baik," sambung STY.
Â
Hasil Indonesia vs Iran
Dengan laga digelar tertutup, Shin Tae-yong mempertahankan starting XI yang bermain pada uji coba kedua kontra Libya, Jumat (5/1/2023). Artinya, lima pemain keturunan yakni Elkan Baggott, Jordi Amat, Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struijk masuk tim utama.
Namun, kehadiran mereka tidak berarti banyak. Indonesia sudah tertinggal 0-3 di babak pertama akibat gol Shaman Ghoddos, Roozbeh Cheshmi, dan Saman Fallah.
Tim Garuda makin terpuruk selepas jeda, dengan Mehdi Ghayedi mencetak dua gol untuk melengkapi pesta Iran.Â
Advertisement
Susunan Pemain Indonesia vs Iran
Indonesia: Ernando Ari, Elkan Baggott, Jordi Amat, Justin Hubner, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Yakob Sayuri, Ivar Jenner, Marcelino Ferdinan, Rafael Struijk, Witan Sulaeman
Iran: Payam Niazmand, Sadegh Moharrami, Hossein Kanaanizadegan, Milad Mohammadi, Saman Fallah, Saeid Ezatolahi, Omid Ebrahimi, Mehdi Ghayedi, Karim Ansarifard, Ali Gholizadeh, Mehdi Taremi