Gelandang Andros Townsend harus absen membela Tottenham Hotspur setelah mengalami cedera otot paha belakang saat timnya kalah 1-2 dari West Ham United di perempatfinal Piala Liga. Townsend mengalami cedera pada menit 73 dan langsung ditarik keluar.
Manajer Tottenham Tim Sherwood yang menggantikan Andre Villas-Boas mencemaskan pemain internasional Inggris tersebut tak bisa bermain untuk beberapa waktu. "Kelihatannya seperti itu. Kelihatannya otot paha belakangnya tertarik," ucapnya seperti dilaporkan BBC.
Townsend dipinjamkan ke Queens Park Rangers pada musim lalu. Di musim ini, pemain 22 tahun itu sudah melakukan 14 penampilan liga untuk Spurs. Ia melakukan awal spektakuler pada karirnya di timnas Inggris dengan mencetak gol pada debutnya melawan Montenegro.
Tottenham yang memecat Villas-Boas menyusul serangkaian hasil buruk meski berinvestasi besar-besaran di sektor pemain akan bermain melawan Southampton di pertandingan Liga Utama Inggris pada akhir pekan nanti.
Gelandang Lincah Spurs Menepi karena Cedera
Gelandang Andros Townsend harus absen membela Tottenham Hotspur setelah mengalami cedera otot paha saat timnya kalah 1-2 dari West Ham.
diperbarui 19 Des 2013, 23:24 WIBDiterbitkan 19 Des 2013, 23:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Patwal Mobil RI 36 Jadi Sorotan, Mayor Teddy Ingatkan Pejabat Bijak Saat Berkendara
Beri Pesan ke OSIS se-Jakarta, Cak Imin Titipkan Masa Depan Bangsa
3 Hoaks Terkini Seputar Peristiwa Bencana Alam
Deretan Coffeeshop di Padang yang Cocok untuk Tempat Kerja
Free Fire Nusantara Series 2025 Spring Dimulai, Babak City Qualifier Jadi Pembuka
Harga Cabai Naik Jadi Angin Segar Buat Petani yang Hampir Bangkrut
Mengunjungi Shirakawa-go, Desa Tradisional Jepang yang Diakui UNESCO
Penyebab Kebakaran di Los Angeles Terparah Sepanjang Sejarah, Lengkap Kronologinya
Konser Raya 3 Dekade HUT, Dewi Perssik Soroti Kesuksesan Indosiar Lahirkan Talenta Dangdut
VIDEO: Sopir Bus Kecelakaan Maut di Kota Batu Ditetapkan Tersangka, Terancam 12 Tahun Penjara
Cerita Gust, Penyanyi yang Sukses Banting Setir jadi Pengusaha Properti dan Investasi
PM Ishiba Akan Kirim Tenaga Ahli Jepang untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis