Kumpulan Hoaks yang Mengaitkan Cristiano Ronaldo dengan Timnas Indonesia, Simak Faktanya

Performa Timnas Indonesia yang meningkat belakangan ini ternyata juga menjadi sasaran hoaks. Tak sedikit konten hoaks itu yang mengaitkan dengan salah satu pesepak bola dunia, Cristiano Ronaldo.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 25 Nov 2024, 09:00 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2024, 09:00 WIB
Foto: Aksi Ronaldo saat Jadi Penentu Kemenangan Al Nassr di Liga Champions Arab, Bawa Pasukan Najd ke Final
Pemain Al Nassr, Cristiano Ronaldo sering dikaitkan dengan Timnas Indonesia. (AFP/Abdullah Mahdi)

Liputan6.com, Jakarta - Performa Timnas Indonesia yang meningkat belakangan ini ternyata juga menjadi sasaran hoaks. Tak sedikit konten hoaks itu yang mengaitkan dengan salah satu pesepak bola dunia, Cristiano Ronaldo.

Lalu apa saja hoaks yang mengaitkan Cristiano Ronaldo dengan Timnas Indonesia? Berikut beberapa di antaranya:

1. Cek Fakta: Tidak Benar Video Cristiano Ronaldo Nonton Langsung di Stadion Laga Arab Saudi Vs Timnas Indonesia

Beredar di media sosial postingan video Cristiano Ronaldo sedang menyaksikan laga Arab Saudi Vs Timnas Indonesia langsung dari tribun stadion. Postingan itu beredar sejak beberapa waktu lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 8 September 2024.

Dalam postingannya terdapat video Cristiano Ronaldo sedang duduk di tribun disertai narasi sebagai berikut:

"Cristiano Ronaldo menyaksikan langsung Indonesia Vs Arab Saudi. Kualifikasi Piala Dunia zona Asia"

Lalu benarkah postingan video Cristiano Ronaldo sedang menyaksikan laga Arab Saudi Vs Timnas Indonesia langsung dari tribun stadion? Simak dalam artikel berikut ini...

2. Cek Fakta: Tidak Benar Video Cristiano Ronaldo Singgung Kepemimpinan Wasit Bahrain Vs Indonesia

Sebuah video yang diklaim bintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo menyinggung kepemimpinan wasit saat laga Bahrain vs Indonesia beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada Oktober 2024.

Dalam video tersebut, Ronaldo terlihat sedang menjawab pertanyaan dalam suatu acara. Narator dalam video tersebut mengklaim bahwa Ronaldo kecewa dengan keputusan wasit Ahmed Al Kaf yang memimpin pertandingan Bahrain vs Indonesia.

"Ronaldo dengan tegas menyebut bahwa keputusan wasit Ahmed Al Kaf merupakan aib bagi sepak bola. Menurutnya wasit seharusnya mematuhi peraturan dan memberikan waktu tambahan secara adil tanpa memperpanjang pertandingan tanpa alasan yang jelas. Apa yang diperlihatkan wasit malam itu benar-benar merugikan. Apalagi saat turnamen sebesar kualifikasi piala dunia ungkap Ronaldo," kata narator dalam video tersebut.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah beberapa kali direspons dan mendapat dua komentar dari warganet.

Benarkah dalam video tersebut Cristiano Ronaldo menyinggung kepemimpinan wasit saat laga Bahrain vs Indonesia? Simak dalam artikel berikut ini...

3. Cek Fakta: Tidak Benar Video Wawancara Cristiano Ronaldo Komentar Soal Penampilan Marselino Ferdinan

Beredar di media sosial postingan video Cristiano Ronaldo mengomentari gaya bermain pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Postingan itu beredar sejak akhir pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 5 Mei 2024.

Dalam postingannya terdapat rekaman video Ronaldo diwawancara dengan terjemahan sebagai berikut:

"Sehebat apapun anda, anda harus bisa bermain secara tim. Anda tidak bisa hanya ingin mencetak gol sendiri karena jika anda hanya membuang peluang"

Akun itu menambahkan narasi "Cristiano Ronaldo Sebut Marselino Sok pemain bintang dan katakan hal ini"

Lalu benarkah postingan video Cristiano Ronaldo mengomentari gaya bermain pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan? Simak dalam artikel berikut ini...

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya