Citizen6, Jakarta Kisah jimat mistis Kumanthong dituturkan seorang wanita yang punya pengalaman memiliki Kumanthong. Jimat diperoleh dari kakak tirinya, seorang suhu di Indonesia. Pada umumnya, jimat Kumanthong berasal dari Thailand yang berisi bayi di dalam sebuah botol kecil. Menurut kepercayaan, jimat Kumanthong bisa mendatangkan keberuntungan.
Baca Juga
Jimat berbentuk patung kecil mirip bayi yang sedang duduk bersila, tangan yang diangkat menyerupai bentuk kepala ular. Bahkan ada yang berbentuk seperti bayi merangkak. Untuk jimat jenis kelamin, baik perempuan dan laki-laki kerap dipakai orang sebagai liontin.
Advertisement
Wanita yang enggan disebut namanya mengungkapkan, tidak semua orang bisa memiliki Kumanthong. Jika Kumanthong yang berisi roh di dalamnya, maka roh tersebut akan memilih tuannya. Hal ini bisa dibilang, ada semacam ikatan antara roh dan pemilik jimat. Keterikatan anatar roh dan pemilik dapat berupa takdir, roh akan dimiliki oleh orang yang bersangkutan.
Selengkapnya, kamu bisa baca di sini.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.