Citizen6, Jakarta - Kamu tidak akan pernah membayangkan berbincang dengan seseorang bakal mendapat uang tip senilai jutaan rupiah. Peristiwa ini dialami oleh pelayan muda, Alesha Palmer di restoran Italia, Vetoni yang bertempat di Gun Barrel City, sisi tenggara Dallas, Texas, Amerika Serikat.
Sepasang lansia yang berkunjung ke restoran rupanya memperhatikan Alesha. Daya tarik Alesha yang terlihat muda menarik hati sepasang lansia. Mereka mengajak Alesha berbincang. Perbincangan seru terjadi. Lansia sempat menanyakan alasan Alesha, apakah ingin meneruskan kuliah.
Alesha menjawab jujur, ia ingin meneruskan kuliah tapi biaya yang dimiliki tidak cukup. Selama ini, ia hanya mengandalkan biaya dari orangtuanya saja. Alesha baru saja lulus SMA. Ia langsung bekerja di restoran sebagai pelayan restoran.
Advertisement
Usai mengobrol, sepasang Lansia tersebut membayar makanan sekitar US$ 10, setara Rp 130.000. Tapi yang paling membuat terkejut, nota di kolom tip tertera angka US$ 1.000 atau setara Rp 13 juta. Kekagetan yang dirasakan Alesha lantas berbuah syukur. Ia menangis haru.
Ingin tahu kelanjutan artikelnya, silakan baca di sini.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.