6 Fakta Menarik Wojciech Szczesny, Kiper Polandia Penghalau Penalti Arab Saudi di Piala Dunia 2022

Wojciech Szczesny berhasil menjaga gawang Polandia dari tendangan penalti Arab Saudi di laga Piala Dunia 2022, berikut fakta menarik tentangnya.

oleh Elly Purnama diperbarui 27 Nov 2022, 14:05 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2022, 11:30 WIB
Foto: 5 Kiper Berumur 30 Tahun ke Atas yang Paling Berharga Saat Ini, Manuel Neuer Masih Solid
Wojciech Szczesny mampu tampil gemilang pada musim ini di bawah mistar Juventus. Kiper berusia 31 tahun tersebut tercatat telah mencetak 13 clean sheet dalam 30 penampilannya. Saat ini, Szczesny dibanderol dengan harga 15 juta euro. (AFP/Franck Fife)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan menegangkan di penyisihan Grup C terjadi antara Polandia dan Arab Saudi di Education City Stadium, Ar-Rayyan, Qatar, Sabtu (26/11/2022). Setelah Arab Saudi berhasil menaklukkan bintang besar Argentina, rupanya mereka harus dibungkam oleh permainan dari Lewandowski cs di Piala Dunia 2022.

Piotr Zielinski dan Robert Lewandowski tampil sebagai sosok penting yang mengantar timya menang atas The Green Falcons. Kedua pemain berkontribusi membobol gawang Arab Saudi pada menit ke-39 dan 82.

Pemain Arab Saudi, Al Dawsari gagal mengeksekusi penalti pada injury time babak pertama laga. Tendangannya dimentahkan kiper Wojciech Szczesny.

Szczesny pun sempat menjadi buah bibir karena mampu menjaga gawang The Eagles tetap bersih hingga akhir laga. Sejumlah warganet di media sosial mengakui kualitas performa yang ditunjukkan kiper Juventus itu.

Lalu, siapakah sosok kiper penghadang tendangan penalti Arab Saudi ini? Wojciech Szczesny lahir di Warsawa, ibu kota Polandia pada 18 April 1990. Dia memulai kariernya bersama klub kota kelahirannya, Legia Warsawa, dan benar-benar melakukan debutnya ketika dia baru berusia 15 tahun.

Mengutip laman AS Roma, Minggu (27/11/2022), meskipun Szczesny mencicipi sepak bola profesional pada usia dini, ada kehidupan sebelum sepak bola bagi kiper baru Roma ini.

Dari usia tujuh hingga sembilan tahun, kiper Polandia ini berlatih menari ballroom, bahkan, menurut pengakuannya sendiri, tubuhnya yang kurus membuatnya sedikit kaku.

"Saya sedikit malu untuk membicarakannya sekarang, tetapi olahraga pertama yang saya lakukan, jika Anda bisa menyebutnya olahraga, adalah dansa ballroom," katanya.

"Saya bertubuh tinggi dan saya kira saya sedikit kaku, namun saya bisa melakukan gerakan dan segala sesuatunya," dia menambahkan.

Terlepas dari kemampuannya menyelamatkan gawang Polandia dari serangan Arab Saudi, berikut enam fakta menarik Szczesny:

 

**Liputan6.com bersama BAZNAS bekerja sama membangun solidaritas dengan mengajak masyarakat Indonesia bersedekah untuk korban gempa Cianjur melalui transfer ke rekening:

1. BSI 900.0055.740 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)2. BCA 686.073.7777 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)

1. Ayahnya Seorang Mantan Pesepak Bola Profesional

Foto: 8 Kiper Raja Clean Sheet di Eropa dalam Semua Ajang Kompetisi Musim 2021 / 2022, Dominasi Tiga Kiper Liga Inggris
Wojciech Szczesny. Kiper Juventus asal Polandia berusia 31 tahun yang telah 5 musim berseragam La Vecchia Signora ini total mencetak 14 kali clean sheet dari total 31 laga. Rinciannya, 11 kali di Liga Italia dan 3 kali di Liga Champions. (AFP/Javier Soriano)... Selengkapnya

Wojciech adalah putra dari Maciej Szczesny. Maciej merupakan mantan pemain sepak bola yang bermain untuk 4 klub sepak bola Polandia, juga sebagai penjaga gawang.

Klub-klub tersebut antara lain Legia Warsawa, Polonia Warsawa, Wisla Krakow, dan Widzew Lodz. Dia juga bermain untuk tim nasional sepak bola Polandia.

2. Menandatangani Kontrak dengan Arsenal pada 2006

Wojciech Szczesny bergabung dengan tim muda Arsenal pada Januari 2006. Dia berhasil masuk ke tim cadangan pada musim 2008-2009.

Sayangnya, ia harus absen selama lima bulan setelah secara tidak sengaja mengalami patah tulang lengan bawah pada bulan November 2008.

3. Debut Profesional Pada 2009

FOTO: Juventus Taklukkan Sassuolo 3-1
Kiper Juventus, Wojciech Szczesny bersiaga di tiang gawang dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A 2020/21 pekan ke-17 melawan Sassuolo di Juventus Stadium, Minggu (10/1/2021). Juventus menang 3-1 atas Sassuolo. (AFP/Marco Bertorello)... Selengkapnya

Mengutip Discover Walks, selama musim 2009-2010, Szczesny berkembang ke skuad senior. Dia membuat debut tim pertamanya di babak ketiga Piala Liga Sepak Bola.

Ini adalah kompetisi sistem gugur untuk klub-klub papan atas dalam sistem liga sepak bola Inggris. Szczesny mencatatkan clean sheet dalam kemenangan 2-0 melawan West Bromwich Albion.

Manajer klub, Arsene Wenger, berkomentar bahwa ia percaya suatu hari nanti, Wojciech Szczesny  akan menjadi nomor satu Arsenal karena ia memiliki semua kualitas seorang penjaga gawang.

Arsene Wenger mengidentifikasi Wojciech Szczesny sebagai kiper hebat di masa depan.

4. Bermain untuk Tim Nasional Polandia

Szczesny bermain untuk tim U-21 Polandia dan menjadi starter dalam tiga pertandingan kualifikasi Kejuaraan Eropa 2011. Ia memiliki total enam caps untuk tim U-21. Ia juga pernah bermain untuk tim senior. Dia melakukan debutnya melawan Kanada pada tahun 2009.

Dia telah mengambil bagian dalam UEFA Euro 2012, Euro 016, Piala Dunia FIFA 2018, dan Euro 2020. Secara total, ia memiliki lebih dari 60 caps untuk Polandia.

 

5. Pindah ke Klub Serie A Juventus pada 2017

Foto Piala Eropa: 6 Kiper Berbanderol Tinggi di Ajang Euro 2020, Gianluigi Donnarumma dan Thibaut Courtois Tertinggi
Wojciech Szczesny. Kiper Polandia milik Juventus berusia 31 tahun ini sudah bermain di dua laga awal dengan catatan minor. Ia telah kebobolan 3 gol yang salah satunya adalah gol bunuh diri. Harganya mencapai 22 juta euro. (Foto: AP/Pool/Jose Manuel Vidal)... Selengkapnya

Pada Juli 2017, Szczesny dikontrak oleh Juventus dengan kontrak empat tahun. Awalnya, ia menjadi cadangan bagi Gianluigi Buffon. Namun, Buffon absen setelah mengalami cedera betis.

Szczesny menggantikan Buffon dan ini menjadi debutnya di Liga Champions untuk klub. Penampilannya membuat Wojciech Szczesny dinobatkan sebagai pemain terbaik klub untuk bulan Desember 2017.

6. Menikah dengan Penyanyi Polandia Marina Luczenko

Szczesny mulai berkencan dengan Marina Luczenko pada 2013. Keduanya bertunangan pada bulan Juli 2015 dan menikah pada 21 Mei 2016.

Marina adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan aktris Polandia. Selain albumnya, ia juga pernah tampil dalam lagu James Arthur yang berjudul Let Me Love the Lonely.

Infografis Grup C Piala Dunia 2022
Infografis Grup C Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya