Liputan6.com, Xinjiang - Bentrokan terjadi di pos pemeriksaan polisi di daerah Xinjiang, China. Sedikitnya 18 orang tewas dalam insiden itu, demikian dilaporkan media Amerika Serikat.
"Etnis Uighur menyerang polisi setelah menerobos pos pemeriksaan. Mereka menggunakan pisau dan bom," lapor Radio Free Asia seperti dikutip BBC, Rabu (23/6/2015).
Sejauh ini, pihak berwenang China menolak untuk mengomentari insiden tersebut. Namun polisi bersenjata melakukan pengejaran dan melancarkan serangan balasan, yang menewaskan para penyerang.
Staf rumah sakit di Kota Kashgar, Xinjiang, mengatakan beberapa orang anggota kepolisian mengalami luka-luka dan mendapat perawatan di rumah sakit.
Diduga serangan itu dipicu oleh pembatasan yang diberlakukan kepada warga minoritas Uighur Muslim.
Selama Ramadan, China melarang pegawai negeri sipil, siswa dan guru berpuasa, dan memerintahkan restoran tetap buka seperti biasa.
Larangan serupa juga berlaku bagi pegawai negeri sipil yang beragam Islam tahun lalu.
Kerusuhan sering terjadi di kawasan Xinjiang yang mayoritas penduduknya adalah etnik Uighur. Mereka mengatakan tindakan represif pemerintah pusat terhadap tradisi budaya dan agama menyulut kekerasan di sana.
Ratusan orang tercatat meregang nyawa dalam bentrokan selama 3 tahun terakhir. (Tnt/Yus)
Muslim Uighur dan Polisi China Bentrok, 18 Tewas
Diduga serangan itu dipicu oleh pembatasan yang diberlakukan kepada warga minoritas Uighur Muslim.
diperbarui 24 Jun 2015, 18:22 WIBDiterbitkan 24 Jun 2015, 18:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Repeater: Memperluas Jangkauan Jaringan WiFi dengan Mudah
Harga Kripto Hari Ini 19 Desember 2024: Bitcoin dan Ethereum Kompak Memerah
Diperiksa Kejati soal Dugaan Korupsi, Pemprov Jakarta Nonaktifkan Kepala Dinas Kebudayaan
Mengenal Ciri Ciri Ginjal Bermasalah dan Cara Menjaga Kesehatannya
Viral Tren Kecantikan Lingkaran Hitam di Bawah Mata, Bikin Kulit Seperti Reptil
Arti Mimpi Digigit Harimau: Tafsir, Makna, dan Penjelasan Lengkap
Ciri Ciri Tensi Tinggi: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya
Market Value Timnas Indonesia: 3 Pemain Pasarannya Turun Drastis, Salah Satunya The Professor
Anak Ketiga Lahir, Ini Makna Nama Bayi Laki-Laki Shandy Purnamasari dan Gilang Widya
Kacamata Pintar Ray-Ban Meta Bakal Bisa Kenali Lagu dengan Shazam
Stok BBM AS Berkurang, Harga Minyak Mentah Dunia Naik
Jangan Terlalu Serius Mengejar Dunia, Nasib Kita di Akhirat Belum Jelas Kata UAH