Liputan6.com, Washington - Amerika Serikat dan Kuba sepakat untuk membuka kembali kedutaan masing-masing setelah putusnya hubungan diplomatik kedua negara tahun 1961. Pemulihan hubungan diplomatik penuh akan segera ditempuh dengan pembukaan kedutaan pada 20 Juli mendatang.
Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, mengatakan bahwa langkah tersebut mencerminkan warga AS dan Kuba tidak lagi "dipenjara oleh masa lalu".
"Warga Amerika dan Kuba sama-sama siap untuk melangkah maju," tutur Obama seperti dikutip BBC, Kamis (2/7/2015).
Sebagai cermin dari semangat atas langkah yang penting ini, pidato Presiden Obama saat mengumumkan pembukaan kedutaan disiarkan langsung oleh stasiun televisi Kuba.
Setelah pembekuan hubungan awal 1960-an lalu, kedua negara mencapai kesepakatan untuk memulai perundingan pada akhir tahun 2014.
Bulan April tahun ini, Presiden Obama dan pemimpin Kuba Raul Castro untuk pertama kali melakukan pertemuan resmi. Sebulan setelah pertemuan, Amerika Serikat kemudian mencabut Kuba dari daftar negara yang mendukung terorisme.
Walau sudah ada hubungan transportasi antara kedua negara, warga negara Amerika Serikat masih tetap dilarang untuk bepergian ke Kuba.
Dan Kuba juga masih menjadi sasaran embargo perdagangan yang diterapkan sejak tahun 1962 lalu walau Presiden Obama sudah mendesak Kongres untuk mencabutnya. (Ado/Mar)
AS dan Kuba Sepakat Membuka Kembali Kedutaan di Kedua Negara
Setelah pembekuan hubungan awal 1960-an lalu, kedua negara mencapai kesepakatan untuk memulai perundingan pada akhir tahun 2014.
Diperbarui 02 Jul 2015, 07:52 WIBDiterbitkan 02 Jul 2015, 07:52 WIB
Hal ini disebut sebagai simbol pemulihan hubungan kedua negara yang selama ini bersitegang sejak 1961 silam. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Sakit Ulu Hati dengan Pijat: Panduan Lengkap dan Efektif
Link Live Streaming BRI Liga 1 Semen Padang vs Persib Bandung di Vidio: Maung Bandung Siap Hadapi Kabau Sirah
Gawat, Ada Oknum Perusahaan Sengaja PHK Biar Tak Bayar THR
THR Lebaran 2025: Prabowo Minta Dibayar H-7, Begini Aturan Lengkapnya
Viral, Influencer China Tewas Diduga Bunuh Diri Akibat Masalah Keuangan dan Mental
Begini Kondisi Terkini Rumah Ridwan Kamil Usai Kabar Penggeledahan oleh KPK
Menteri Bahlil Lahadalia Buka-bukaan Mau Perbaiki Tata Kelola LPG 3 Kg
350 Caption Langit Cerah untuk Inspirasi dan Ketenangan
Proses Penetapan NIP CPNS & PPPK 2024 Berlanjut, Paling Lambat 30 Juni 2025
Badai PHK Jelang Lebaran, Perusahaan Terlalu Banyak Utang
Kisah Sayembara Air Laut Tawar, Kecerdikan Abu Nawas Menumbangkan Kebohongan
Lagu Bestie Sudahi Patah Hatimu Milik TikToker Galyas dan Qgun Viral di Momen Hari Musik Nasional 2025