NASA Akan Kirim 'Landak Penjelajah' ke Luar Angkasa

Robot bernama 'Hedgehog' (landak) diharapkan bisa membantu dalam menjalankan misi-misi NASA mengeksplorasi antariksa.

oleh Dinda Sulistyowati Pranoto diperbarui 09 Sep 2015, 22:00 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2015, 22:00 WIB
Landak Ini Dikirim NASA ke Luar Angkasa**
Robot bernama 'Hedgehog' (landak) diharapkan bisa membantu dalam menjalankan misi-misi NASA mengeksplorasi antariksa.

Liputan6.com, Amerika Serikat - NASA dilaporkan tengah mengembangkan robot yang dikhususkan untuk menjelajahi luar angkasa. Robot terbaru ini dirancang untuk menghadapi lingkungan dengan gravitasi rendah dan medan yang terjal. Robot NASA yang lain dinilai masih kaku dan konvensional, sehingga tidak mampu menembus kondisi permukaan kasar atau gravitasi rendah. 

Dilansir dari Daily Mail, bentuk pengembangan yang diterapkan pada robot terbaru ini antara lain mampu berguling bahkan melompat. Konsep ini terinspirasi dari hewan landak. Oleh karena itu robot canggih dengan kemampuan unik ini diberi nama Hedgehog (landak).

"Hedgehog adalah jenis robot yang berbeda. Ia akan melompat dan jatuh ke permukaan, tidak bergulir di atas roda," terang NASA.

Robot berbentuk kubus ini mempunyai alat berputar dan melakukan pengereman pada setiap sisinya. Alat tersebut juga berfungsi sebagai pelindung robot saat melakukan manuver melompat dan mendarat.

Penampakan robot Hedgehog (Daily Mail)

"Alat ini juga memungkinkan untuk mendeteksi suhu pada permukaan ketika robot mendarat," jelas NASA.

Hedgehog ini memiliki berat yang cukup ringan, yakni sekitar 11 pon atau 5 kg. Akan tetapi jika dipadukan sejumlah perangkat lain seperti kamera dan spektrometer, beratnya akan bertambah menjadi 20 pon atau 9 Kg.

Sekarang ini, robot Hedgehog sedang dikembangkan oleh peneliti NASA di Jet Propulsion Laboratory, Pasadena, California. Untuk proyek ini, NASA menggandeng sejumlah universitas ternama, seperti Stanford University dan Massachusetts Institute of Technology dalam pengembangannya.

Namun belum diketahui berapa biaya yang dikeluarkan NASA dalam mengembangkan robot itu serta kapan peluncuran diproyeksikan untuk misi ke antariksa. (Dsu/Rcy)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya