Liputan6.com, Canberra Australia punya Perdana Menteri baru. Malcolm Turnbull akhirnya resmi menjadi Orang Nomor Satu di Pemerintahan Negeri Kangguru. Turnbull menjadi PM ke-29, memimpin Australia.
Terpilihnya Turnbull terjadi setelah dia berhasil mengalahkan PM Australia Tony Abbott dalam pemungutan suara yang dilakukan Partai Liberal pada hari Senin (14/9/2015).
Diberitakan ABC, Senin (14/9/2015), Turnbull berhasil mendapat 55 suara. Sementara Abbott hanya 44.
Untuk pemilih Deputi PM, pasangan dari Abbott Julie Bishop pun berhasil merengkuh sukses. Dia berhasil mendulang 70 suara, sementara penentangnya Kevin Andrews yang hanya memperoleh 30 suara.
Ini bukan keputusan mudah untuk diambil," kataTurnbull, sebelum pemilihan suara berlangsung
Baca Juga
"Tetapi sudah sangat jelas kalau pemerintahan Australia saat ini tidak berhasil menyediakan kepemimpinan yang kita semua inginkan," tegas Turnbull.
Advertisement
Mendengar posisi terancam oleh Turnbull, Abbott sama sekali tidak kabur. Dia mengatakan siap memenuhi permintaan Turnbull untuk menggelar pemungutan suara. (Ger/Rie)