Liputan6.com, Jakarta - Mesin ATM dirancang untuk memberikan pelayanan yang memuaskan bagi para nasabah agar memudahkan akses kepada uang tunai yang ada di rekening nasabah tersebut.
Kali ini, sebuah mesin ATM di Malaysia malah menghamburkan uang puluhan juta rupiah kepada nasabah . Pada Selasa (15/11/2016), para pembaca Liputan6.com kanal Global paling terhibur membaca tentang 'keberuntungan' nasabah tadi.
Kemudian, dua kisah selanjutnya yang menyedot perhatian adalah soal Donald Trump. Pertama, tentang selentingan dari kanal berita yang menyebutkan dugaan bahwa Donald Trump sebenarnya adalah anak yatim piatu yang dilahirkan di Pakistan.
Advertisement
Lalu, kabar tentang Donald Trump dilanjutkan dengan kemewahan aksesori 'istana' Donald Trump di New York, dengan lapisan emas dan tebaran berlian di mana-mana.
Berikut adalah Top 3 Global selengkapnya:
1. Geger ATM Hamburkan Uang Rp 30 Juta
Seorang pengguna mesin ATM tak percaya bahwa dirinya seperti dinaungi dewi keberuntungan, ketika mesin itu mengeluarkan uang dalam jumlah banyak.
Rekaman CCTV menunjukkan pria di Petaling Jaya, Malaysia itu membungkuk untuk meraup uang tunai setelah melihat sekitar untuk memeriksa tidak ada yang melihat kejadian tersebut. Jumlah uang yang dimuntahkan oleh mesin ATM itu diyakini berjumlah 10 ribu ringgit Malaysia atau sekitar Rp 30 juta (dengan kurs 1 ringgit sama dengan Rp 3.075)
Dalam rekaman yang dikutip dari Daily Mail, Senin 14 November 2016, pria itu baru saja menarik uang tunai dari ATM dan tengah merapihkan dompet ketika 'kejutan' tak terduga itu terjadi.
2. Kabar Bohong Beredar, Donald Trump Muslim yang Lahir di Pakistan
Pemilihan presiden Amerika Serikat memang menarik perhatian seluruh dunia. Segala aspek kehidupan para calon presiden pada saat kampanye dibongkar habis-habisan.
Donald Trump, pemenang pemilu Amerika Serikat, juga tidak luput dari pengamatan tentang masa kecilnya. Dikutip dari laman Metro.co.uk pada Senin 14 November 2016, suatu kanal berita berbahasa Urdu, Neo News, di Pakistan menduga bahwa Trump yang berambut pirang itu sebenarnya lahir di Waziristan pada 1946 dengan nama Dawood Ibrahim Khan.
Kanal berita itu melanjutkan penjelasan bahwa Trump disebutkan tinggal di kawasan itu hingga 1955. 'Trump' cilik kemudian diadopsi oleh keluarga Amerika setelah mendengar kabar meninggalnya orangtua kandung bocah tersebut.
3. Pintu Bertabur Berlian...Intip Kemewahan 'Istana' Donald Trump
Senyuman dalam foto itu seperti menjelaskan semuanya. Berdiri di depan pintu apartemen mewah tiga lantai, Nigel Farage menjadi pimpinan partai asing pertama yang bertemu dengan presiden terpilih AS, Donald Trump.
Itu bukan sembarang pintu. Berlapis emas dan taburan berlian. Nilainya saja mencapai US$ 80 juta atau setara dengan Rp 1 triliun.
Benda mewah itu adalah gerbang masuk penthouse milik Presiden ke-45 Amerika Serikat terpilih yang terletak di Trump Tower.
Saat Perdana Menteri Inggris, Theresa May yang harus 'antre' untuk bertemu dengan Trump, Farage justru mendapatkan tur gratis berkeliling rumah sang miliarder nyentrik yang dihiasi dengan lampu gantung kristal bersepuh emas, lantai dan langit-langit yang semua marmer, serta tiang berlapis emas.