Liputan6.com, Jakarta Bayangkan sebuah kondisi di mana Anda baru saja mengatakan `Aku cinta padamu` pada seorang sahabat yang telah lama menjalin persahabatan dengan Anda, tapi ia menjawab tidak bisa menerima Anda sebagai pasangan karena selama ini nyaman sebagai teman. Sakit, bukan?
Kondisi yang disebut `Friend zone` ini paling banyak dialami oleh wanita, yang membuatnya perlahan-lahan mundur dan tidak lagi berkomunikasi dengan sahabatnya itu.
Agar Anda tidak terjebak dalam zona `Friend zone`, ada baiknya memperhatikan beberapa hal seperti dikutip dari Boldsky, Senin (23/6/2014)
1. Ingat, itu hanya teman!
Memang bukan salah Anda jika pada akhirnya Anda menaruh hati dan rasa suka teramat dalam pada sahabat Anda itu. Tapi, ingatlah, itu hanya teman! Jika memang Anda benar-benar suka padanya, janganlah memperlihatkan kondisi itu terlalu jelas. Ingat juga, bila Anda sampai mengatakan rasa suka pada sahabat Anda itu, siap-siaplah dihadapkan oleh kondisi rasa tidak enak.
2. Pastikan itu tipe Anda
Ini adalah salah satu alasan di mana Anda diminta untuk memikirkan lebih matang lagi, apakah sahabat itu benar-benar cocok dijadikan pasangan atau tidak. Jangan karena alasan suka dan rasa nyaman, membuat Anda dengan gegabah mengatakan suka kepadanya.
3. Cintai orang lain
Saat Anda tahu ada rasa suka dan rasa ingin memiliki sahabat Anda itu terlalu dalam, usahakan untuk mengalihkannya dengan cara mencintai orang lain. Bisa saja rasa suka itu hanya rasa sesaat karena Anda membutuhkan seseorang yang mampu membuat Anda nyaman.
4. Rasa aman
Ketika Anda merasa nyaman dan aman di dekatnya, membuat Anda berpikir untuk memilikinya utuh. Jangan pernah sekali pun menilai orang yang terlalu baik dan ada di saat Anda membutuhkan, cocok untuk dijadikan pasangan. Percayalah, bisa saja aman dan nyaman saat bersahabat, tapi tidak demikian saat Anda menjalin hubungan lebih dari sekedar persahabatan.
4 Trik Hindari Jebakan `Friend Zone`
Ternyata, kondisi yang disebut `Friend zone` ini paling banyak dialami oleh wanita, yang membuatnya perlahan-lahan mundur.
diperbarui 24 Jun 2014, 12:02 WIBDiterbitkan 24 Jun 2014, 12:02 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Julid: Memahami Fenomena Sosial yang Kontroversial
Megawati Titip Minyak Urut untuk Prabowo
Letto Rilis Single Baru 'Sebening Senja', Perjalanan Jiwa Mencari Jawaban Kehidupan
Letto Rilis Single Baru 'Sebening Senja', Perjalanan Jiwa Mencari Jawaban Kehidupan
Sambut HUT ke-3, Bank Aladin Syariah Tingkatkan Layanan Perbankan Digital Syariah
Cara Buat CV yang Menarik dengan Benar, Simak Selengkapnya
BTN Janji Rampungkan 38.000 Sertifikat Rumah yang Belum Terbit Gara-gara Pengembang Nakal
5 Respons Mendagri hingga Anggota DPR RI soal Pergub ASN Jakarta Izinkan Poligami
Memahami Arti People Pleaser: Karakteristik, Dampak, dan Cara Mengatasinya
Prospek Sektor Unggas di Awal 2025, Saham-Saham Ini Bisa Jadi Pilihan
Arti Mimpi Menangkap Ikan Kecil Banyak: Pertanda Apa?
Pengamat Menilai Strategi Debut Patrick Kluivert saat Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukan Menyerang