Kapan Waktu Terbaik untuk Olahraga?

Banyak yang tidak menyadari pentingnya berolahraga atau pergi ke gym harus dilakukan sekarang juga.

oleh Fitri Syarifah diperbarui 12 Agu 2015, 15:30 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2015, 15:30 WIB
20150806-Olahraga di Senayan-Jakarta
Area ring road Stadion Gelora Bung Karno Jakarta masih menjadi tempat favorit warga menghabiskan waktu luang dengan berolahraga, Kamis (6/8/2015). Sambil memakai earphone salah satu warga berlari di kawasan Stadion GBK. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Selama ini perdebatan mengenai waktu terbaik berolahraga hanya terbatas pada pagi atau malam hari. Banyak yang tidak menyadari pentingnya berolahraga atau pergi ke gym harus dilakukan sekarang juga.

"Ya, sekarang juga. Buat apa menunggu? Membuat perubahan dan percaya diri dengan rutinitas olahraga, bergabung dalam kelas gym dan bertemu semua orang yang sedang menjalani gaya hidup sehat yang sama," kata Konselor Hidup Sehat Lib Marchese pada Liputan6.com, ditulis Rabu (12/8/2015).

Natural body builder yang memenangkan juara pertama di kompetisi International Natural Bodybuilding (INBF) 2014 dan berkompetisi di World Natural Bodybuilding Federation (WNBF) tersebut mengatakan, gaya hidup sehat keputusan yang Anda buat untuk diri sendiri dalam memelihara mobilitas sendi, kepadatan tulang, dan metabolisme yang sehat untuk menjaga BMI seimbang.

"Diet sehat dan olahraga akan mengurangi risiko terkena diabetes atau masalah degeneratif lainnya. Jadi Anda perlu mengenali manfaat latihan sehari-hari yang cocok untuk tipe tubuh Anda," ungkapnya.

Tak lupa, Lib menyarankan untuk membakar lemak dan memperkaya diri dengan makanan sehat seperti sayur, daging tanpa lemak seperti ayam dan ikan putih. 

Baca juga: 

Tiga Kadar Lemak dan Jenis Olahraga yang Cocok. Kamu yang Mana? 

Rajin Olahraga Sejak Remaja Pangkas Risiko Kena Diabetes

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya