Liputan6.com, Jakarta Kehadiran kanker kolorektal yakni kanker yang tumbuh pada usus besar (kolon) terkait dengan berbagai gaya hidup yang tidak sehat. Seperti kurang aktif bergerak, merokok, dan banyak mengonsumsi daging merah. Namun sebuah studi terbaru ungkap mereka yang memiliki kaki panjang memiliki hubungan terkena kanker kolorektal.
Dalam studi yang dipresentasikan pada 19 April 2016 dalam pertemuan American Association for Cancer Research dikatakan, orang yang memiliki kaki panjang berisiko mengembangkan kanker kolorektal sebesar 42 persen seperti melansir laman Live Science, Rabu (20/4/2016).
Baca Juga
Pria yang memiliki panjang kaki rata-rata 91 cm memiliki 91 persen risiko terkena kanker usus. Sementara pada wanita tidak terlihat secara statistik perbedaan yang signifikan.
Advertisement
"Berdasarkan data studi-studi sebelumnya orang tinggi secara umum cenderung mengembangkan kanker kolorektal," terang pemimpin studi dari University of Minnesota, Amerika Serikat, Guillaume Onyeaghala.
Menurut Onyeaghala ada dua hipotesis terkait hal ini. Pertama, orang tinggi memiliki usus panjang sehingga memiliki permukaan yang luas di usus yang bisa terkena kanker.
Kedua, terkait dengan tingkat hormon pertumbuhan--hal ini berpengaruh terhadap kaki yang jenjang--yang memengaruhi perkembangan kanker kolorektal. Menurut studi lain, hormon pertumbuhan yang tinggi menunjukkan risiko terkena kanker usus di tingkat yang tinggi.