Terungkap Jahatnya Alkohol Sebabkan 7 Jenis Kanker

Studi dalam jurnal Addiction mengungkap senyawa dalam alkohol dapat merusak sel yang sebabkan pertumbuhan tujuh jenis kanker.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 05 Agu 2016, 13:00 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2016, 13:00 WIB
Ilustrasi Pecandu Alkohol (4)
Ilustrasi Pecandu Alkohol

Liputan6.com, Jakarta Para ahli kesehatan menyerukan penggunaan label peringatan pada produk minuman keras juga tembakau. Sebab berdasarkan studi terbaru yang terbit dalam jurnal Addiction, menyatakan bahwa alkohol adalah penyebab langsung dari pertumbuhan tujuh jenis kanker.

Melansir laman Fox News Magazine, Kamis (4/8/2016) para ilmuwan telah meninjau daya dari World Cancer Research Fund--selama 10 tahun lamanya dan menyimpulkan bahwa mengonsumsi minuman beralkohol adalah bukan hanya penyebab kanker hati saja. Melainkan enam jenis kanker lainnya termasuk kanker usus besar, rektum, payudara, kanker orofaring (tenggorokan), laring, dan esofagus (tenggorokan ke lambung).

"Risiko kanker tertinggi terjadi pada peminum alkohol berat--tetapi beban serupa pun dapat dialami oleh individu yang mengonsumsi alkohol dengan takaran yang rendah atau sedang," kata penulis studi Jennue Connor.

Live Science melaporkan, 50 gram alkohol per hari atau sekitar tiga gelas memiliki empat hingga tujuh kali lebih besar dari risiko kanker-khususnya kanker orofaring, laring, dan esofagus.

Alkohol juga dapat menyebabkan kanker kulit, prostat, dan kanker pankreas, lanjut Connor. "Semakin terlihat tingkat relevan antara alkohol dengan peningkatan risiko berbagai jenis kanker," kata Connor.

Peneliti mengungkap bahwa senyawa asetaldehida dalam alkohol dapat merusak DNA dari sel-sel mulut, tenggorokan, kerongkongan, dan hati.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya