Makna 5 Posisi Tidur Berpelukan yang Ternyata Bisa Cerminkan Perasaan pada Pasangan

Ragam posisi cuddling alias tidur berpelukan memiliki makna tersendiri, lho.

oleh Diviya Agatha diperbarui 27 Okt 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2021, 20:00 WIB
Hubungan Intim/Seks
ilustrasi/copyright unsplash.com/Toa Heftiba

Liputan6.com, Jakarta - Rasa cinta dan sayang bisa diungkapkan melalui berbagai cara. Salah satunya melalui pelukan hangat atau yang saat ini lebih dikenal dengan sebutan cuddling. Ternyata, ragam posisi cuddling pun memiliki makna tersendiri, lho.

"Bahasa tubuh punya makna lebih luas dari yang Anda pikirkan, bahkan ketika tidur. Cara pasangan memposisikan diri di tempat tidur dapat berbicara tentang bagaimana kalian memandang satu sama lain untuk mendapatkan dukungan dan koneksi emosional," ujar pakar hubungan Jane Greer dikutip Women's Health, Selasa (26/10/21).

Terlebih, sentuhan fisik pun akan berbeda seiring bertambahnya usia. Kebutuhan manusia terhadap sentuhan fisik dinilai akan terus berkembang sepanjang hidup, mulai dari orangtua hingga pasangan kelak ketika dewasa.

"Sentuhan fisik adalah kebutuhan dasar manusia yang dapat membangun ikatan dan koneksi. Ini sebenarnya sudah dimulai sejak kita lahir melalui kontak fisik dengan orangtua atau pengasuh," ujar peneliti seks dan terapis hubungan, dr. Sarah Hunter Murray.

Melakukan cuddling sepanjang malam memang bukanlah sesuatu yang nyaman bagi sebagian orang. Tetapi bagi mereka yang merasa nyaman dan tenang saat melakukannya, inilah beragam makna dibaliknya.

1. Spooning

Apabila Anda dan pasangan sering berpelukan dengan posisi ini, tubuh seolah tergabung menjadi satu. Jadi Anda berdua mungkin menikmati atau menyukai hal yang sama. Bahkan mungkin memang memiliki kesamaan tertentu.

2. Head on chest

"Meletakkan kepala di dada pasangan dapat menunjukkan bahwa Anda merasa sangat aman dan terlindungi dalam pelukan pasangan. Anda merasa pasangan dapat membantu dan mendukung Anda, baik secara fisik maupun emosional," kata Jane.

3. Back to back

Meskipun tidak saling berhadapan posisi bersentuhan satu ini juga memiliki makna yang dalam lho. Back to back mencerminkan sikap saling menghormati satu sama lain. Masing-masing dari Anda merasa nyaman untuk terpisah.

"Anda dan pasangan juga menyadari pentingnya untuk memberikan ruang antar satu sama lain. Tetapi masih ingin untuk saling ada. Anda ingin bersentuhan, tapi tidak sampai pada titik di mana Anda ingin terlalu didekap," ujar Jane.

4. Face to face

Posisi cuddling satu ini sangat khas bagi mereka yang baru saja memasuki kehidupan pernikahan. Jane mengungkapkan bahwa berpelukan saat tidur berarti Anda benar-benar menyayangi satu sama lain dan tidak harus dihilangkan.

"Pasangan yang melakukan posisi cuddling ini tidak ingin melewatkan apapun. Mereka mungkin selalu ingin berbagi segala hal, mulai dari makanan, bisnis, hingga detail intim tentang diri mereka satu sama lain," kata Jane.

5. Back arm draped

"Posisi memeluk dari belakang atau melingkarkan tangan di punggung pasangan ini mengungkapkan bahwa pasangan ingin mendukung Anda selalu. Biasanya, orang yang melakukan pelukan ini juga ingin mengomunikasikan bahwa pasangannya mungkin merasa diabaikan atau membutuhkan dukungan," ujar Jane.

Infografis

Infografis Rahasia Sukses Memulai Hubungan Baru
Infografis Rahasia Sukses Memulai Hubungan Baru. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya