Liputan6.com, Jakarta - Song Joong Ki mengumumkan kelahiran putra pertamanya dengan aktris Katy Louise Saunders pada 14 Juni 2023 lalu.
Ia membagikan kabar bahagia ini melalui sebuah pesan kepada penggemarnya. Aktor berusia 37 tahun itu menyatakan kehadiran anak ini merupakan hadiah terindah bagi pasangan suami istri seperti dirinya.
Advertisement
Baca Juga
Namun, hingga sekarang banyak warganet yang masih menghubung-hubungkan Song Joong Ki dengan mantan istrinya, Song Hye Kyo.
Advertisement
Jarak waktu yang tergolong cepat antara perceraian pasangan yang dijuluki Song Song Couple itu dengan lahirnya anak pertama Song Joong Ki dengan Katy ramai di media sosial.
Melalui berbagai platform, banyak penggemar yang merasa kasihan dan penasaran kabar bintang film The Glory itu usai Song Joong Ki jadi ayah.
Membalas sebuah pemberitaan terkait kelahiran anak Song Joong Ki, pengguna akun Twitter @yxxx_ langsung memikirkan perasaan Song Hye Kyo.
“Gimana ya perasaan bu hye kyo?,” tulisnya.
Pertanyaan yang sama diutarakan oleh seorang penggemar di kolom komentar video TikTok memori hubungan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo di masa lalu.
“Gmn ya perasaannya kyo pgn punya anak sama sjk tp ternyata sjk punya anak nya sama perempuan lain,” tulis @fleurabey di kolom komentar video akun @xxxiarhold.
Warganet lainnya ikut mengutarakan rasa sakit hatinya ketika mendengar kabar lahirnya putra pertama Song Joong Ki, kemudian bertanya-tanya apakah Song Hye Kyo merasakan hal yang sama.
“Sakit hati bgt liat joongki punya anak, ini hye kyo hatinya kesel gak ya?,” tulis pengguna akun @xxxodiw di Twitter.
Yakin Song Hye Kyo Pasti Juga Akan Bahagia
Berbeda pandangan dengan warganet sebelumnya, adapun para penggemar yang mengaku tak sedih karena yakin bahwa Song Hye Kyo kelak akan mendapatkan kebahagiaan tersendiri.
“Gw gak sedih karna gw yakin mbak hyekyo bisa dapetin kebahagiaan yg lebih lagi,” tulis akun TikTok @xxxllaarbita_
Pengguna akun @alxxxellohy juga mengutarakan hal yang sama. Ia yakin bahwa Song Hye Kyo akan mendapatkan seseorang yang lebih baik.
“Mami kyo pasti dapetin yg lebih baik, pasti menemukan kebahagiaan nya,” tulisnya.
Advertisement
Song Hye Kyo Unggah Foto Diri yang Manis
Setelah beredarnya kabar tentang kelahiran anak dari mantan suaminya, Song Hye Kyo mengunggah foto diri di Instagram.
Foto tersebut merupakan potret promo sebuah merek perhiasan. Tampak Hye Kyo menunjukkan dirinya menggunakan kalung, anting, dan cincin yang manis bak seorang putri.
Perhiasaan tersebut dipadukan dengan kemeja putih dan celana coklat, serta rambut dengan model bun hairstyle.
Menanggapi foto tersebut, warganet memuji Song Hye Kyo sebagai aktris yang cantik, baik fisik maupun hati.
Mereka semakin yakin bahwa aktris berusia 41 tahun itu pasti akan mendapatkan seseorang yang lebih baik.
Pernikahan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo
Song Joong Ki dan Song Hye Kyo menikah pada 2017 lalu. Sayangnya, pernikahan tersebut hanya bertahan selama dua tahun.
Pada 26 Juni 2019, Song Joong Ki menggugat cerai Song Hye Kyo. Padahal, pernikahan pasangan artis Korea Selatan ini sempat membuat banyak pihak heboh.
Dunia maya sempat dihujani keheranan dari para penggemar. Mereka tak menyangka keduanya harus mengakhiri rumah tangga secara singkat tanpa menyampaikan alasan secara terbuka.
Advertisement