Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda yang memiliki kebiasaan minum kopi di pagi hari ada kabar baik. Orang yang memiliki kebiasaan minum kopi di pagi hari dikaitkan dengan tingkat kematian akibat kardiovaskular lebih rendah dibandingkan yang minum di sore hari.
Peneliti dari Universitas Tulane di New Orleans, Amerika Serikat menganalisis data pola makan lebih dari 42.000 orang dewasa selama periode sembilan tahun.
Baca Juga
Ketika membandingkan konsumsi kopi orang dewasa dan penyebab kematian, para peneliti menyimpulkan bahwa mereka yang minum dua hingga tiga cangkir kopi di pagi hari memiliki risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular atau sebab apa pun yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang meminumnya. tidak minum kopi.
Advertisement
Menariknya, penurunan risiko serupa tidak terlihat pada mereka yang minum kopi sepanjang hari.
“Minum kopi dalam jumlah sedang dikaitkan dengan manfaat kesehatan,” penulis utama studi Lu Qi, M.D., PhD, ketua sementara Departemen Epidemiologi di Universitas Tulane, dilansir New York Post.
Lu Qi mengatakan, untuk pertama kalinya penelitian melihat dampak waktu mengonsumsi kopi terhadap kesehatan.
“Penelitian kami untuk pertama kalinya menunjukkan bahwa waktu minum kopi juga penting, selain jumlahnya – dan minum di pagi hari menunjukkan hubungan yang lebih kuat dengan manfaat kesehatan dibandingkan minum sepanjang hari.”
Kenapa bisa begitu ya? Ternyata, salah satu manfaat minum kopi di pagi hari melibatkan ritme sirkadian, yaitu jam internal tubuh yang mengatur jadwal bangun/tidur.
Meski begitu ada beberapa keterbatasan dalam penelitian ini, kata penulis Qi. Menurutnya studi tersebut tidak bisa memberi bukti kausalitas.
“Ini adalah studi observasional, yang tidak dapat memberikan bukti kausalitas,” ujarnya.
“Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk memvalidasi temuan kami pada populasi lain.”
Minum Kopi Pagi vs Sore Hari
Ahli diet berspesialisasi jantung Michelle Routhenstein yang tidak terlibat dalam studi terbaru ini mengatakan, minum kopi di pagi memungkinkan orang jadi lebih fokus di siang hari.
“Minum kopi di pagi hari sejalan dengan ritme sirkadian seseorang, memungkinkan [orang] menjadi lebih fokus di siang hari dan memungkinkan istirahat di malam hari,” kata Michelle kepada Fox News Digital.
Sementara minum kopi di sore hari menandakan ketergantungan pada stimulan untuk tetap fokus dan terus bekerja.
Salah satu yang memberi manfaat pada kesehatan jantung dari kopi adalah asam klorogenat, menurut Routhenstein.
“Ini adalah polifenol yang ditemukan dalam biji kopi yang memiliki sifat anti-inflamasi dan mungkin berperan positif dalam mendukung kesehatan pembuluh darah dan stres oksidatif,” katanya.
Advertisement
Minum Kopi dengan Gula atau Krimer Bisa Tiadakan Manfaat Sehatnya
Routhenstein mengatakan untuk bisa mendapatkan manfaat minum kopi di pagi hari penting untuk mengetahui cara pembuatannnya. Penambahan gula atau krimer bisa meniadakan manfaat sehat.
“Cara Anda menyiapkan dan mengonsumsi kopi dapat berdampak pada manfaat kesehatan jantung,” katanya.
“Misalnya, kafestol dalam kopi tanpa filter dapat meningkatkan kolesterol, sedangkan krimer dan sirup menambah lemak jenuh dan gula.”
Jangan Minum dengan Perut Kosong
Anda tetap bisa menikmati secangkir kopi di pagi hari usai sarapan. Lebih disarankan untuk mengonsumsi sarapan sehat lalu di akhir bisa sambil menikmati latte yang nikmat. Pada sebagian orang bisa sakit perut atau muncul masalah lambugng usai minum kopi.
"Dengarkan tubuh Anda, karena sensitivitas setiap orang terhadap kafein dan asam berbeda-beda. Jika Anda menyadari bahwa minum kopi saat perut kosong membuat Anda mengalami gangguan pencernaan, maka bukan hal baik minum kopi tanpa makan,” kata ahli diet terdaftar Marisa Silver mengutip Well and Good.
Advertisement