2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit

Denada sewa apartemen yang berjarak lima menit dari rumah sakit.

oleh Muhammad Fahrur Safi'i diperbarui 07 Jul 2020, 19:20 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2020, 19:20 WIB
2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Denada (Instagram/denadaindonesia)

Liputan6.com, Jakarta Pelantun lagu Jogetin Aja, Denada diketahui saat ini masih berjuang dalam pengobatan leukimia anaknya yang bernama Shakira yang kini dipanggil Aisha. Putrinya tersebut pun diketahui menjalani pengobatan di National University Hospital (NUH) Singapura.

Dikarenakan harus menjalani pengobatan yang intens, ia pun tentu membutuhkan tempat tinggal yang dekat dengan rumah sakit. Sebelum menyewa apartemen, Denada pun sempat menyewa penginapan dan berpindah-pindah.

Saat sewa penginapan, ia menceritakan bahwa biayanya pun cukup mahal. Apalagi yang merepotkan ialah saat harus berpindah-pindah sambil membawa koper dan perlengkapan.

Untungnya ia mendapatkan sebuah apartemen yang dapat disewa dalam jangka waktu yang panjang. Apartemen yang disewa pun berjarak lima menit dari rumah sakit.

Melalui channel YouTubenya Denada Official, ibu satu anak ini pun unggah video yang memperlihatkan setiap sudut apartemen yang sudah dua tahun ia tempati tersebut. Berikut potretnya yang Liputan6.com kutip dari kanal YouTube Denada, Selasa (7/7/2020).

1. Begini potret bangunan yang di dalamnya merupakan salah satu apartemen yang disewa oleh Denada di Singapura.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: YouTube/Denada Official)

2. Begini penampakan depan apartemen yang dipenuhi oleh sepatu.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: YouTube/Denada Official)

3. Masuk ke dalam apartemen terdapat sebuah meja yang terdapat perlengkapan yang digunakan Shakira sebelum keluar.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: YouTube/Denada Official)

4. Inilah potret ruangan yang kerap ditempati saat berada di apartemen.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: YouTube/Denada Official)

5. Sudut ruangan ini selalu menjadi tempat bermain Shakira selama di apartemen.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: Instagram/denadaindonesia)

6. Menikmati pemandangan dari balkon apartemen menjadi salah satu kegiatan Denada dan putrinya.

2 Tahun Tinggal di Singapura, Ini 6 Potret Apartemen Denada yang Dekat Rumah Sakit
Apartemen Denada (Sumber: Instagram/denadaindonesia)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya