Liputan6.com, Jakarta Angelina Sondakh tengah menghadapi masa sulit dengan kondisi sang ibu, Sjul Kartini Dutolong, yang sedang sakit dan dirawat di rumah sakit. Melalui unggahan di media sosial, ia membagikan rasa syukur atas pemulihan ibunya sekaligus mengungkapkan doa agar diberikan kekuatan.
Dalam safari dakwahnya ke berbagai daerah, Angelina yang dikenal pendakwah tak hanya menyampaikan kajian, tetapi juga meminta doa dari para jamaah untuk kesehatan ibunya. Meskipun sering berdakwah, ia menolak disebut ustazah.
Advertisement
Baca Juga
Di tengah ujian ini, Ibu sambung Aaliyah Massaid ini merasa Al-qur'an menjadi teman terbaik yang menguatkannya. Ia berharap Allah SWT mempermudah segala urusannya dan menambahkan kesabaran dalam menghadapi cobaan hidupnya.
Advertisement
"semoga Allah menguatkan saya, memudahkan segala urusan saya dan menambahkan kesabaran saya," tulis Angelina Sondakh.
Hingga kini, belum diketahui pasti penyakit yang diderita ibunya, tetapi Sjul Kartini pernah divonis menderita demensia pada 2024. Berikut potret Angelina Sondakh dampingi ibunya yang tengah sakit dirangkum Liputan6.com dari Instagram @angelinasondakh09, Kamis (20/3/2024).
1. Angelina Sondakh tampak penuh perhatian menemani sang ibu yang terbaring lemah di rumah sakit.
Advertisement
2. Dengan tatapan penuh kasih sayang, Angelina menyentuh dahi ibunya yang menggunakan selang oksigen.
3. Ia membagikan momen haru ini di media sosial, mengungkapkan rasa syukur dan harapan untuk kesembuhan ibunya.
Advertisement
4. Kondisi sang ibunda drop dan sempat harus dirawat di ICU.
5. Ia mengungkapkan bahwa Alquran menjadi penopang utama yang menguatkan dirinya dalam masa sulit ini.
Advertisement
6. Meskipun sering mengisi kajian, Angelina menolak disebut ustazah dan tetap merendah.
7. Angelina berharap Allah memberikan kekuatan, kesabaran, dan kemudahan dalam menghadapi ujian ini.
Advertisement
