Liputan6.com, Semarang - PPP membantah memanfaatkan Rakernas PDIP untuk mendapatkan kursi di kabinet. Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Emron Pangkapi, kedatangannya ke Rakernas PDIP di Semarang sekadar bernostalgia atas hubungan yang pernah terjalin dengan PDIP.
"Kami mempunyai hubungan historis ketika Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati dan Ketua Umum PPP, Hamzah Haz berpasangan sebagai presiden dan wakil presiden di awal reformasi. Kami membangun silaturahmi sampai saat ini. Maka saya mewakili partai bersilaturahmi dengan para tokoh PDIP," kata Emron usai pembukaan Rakernas IV PDI Perjuangan di Marina Convention Center (MCC) Semarang, Jumat (19/9/2014) malam.
Menurutnya, PPP tidak dalam posisi tawar menawar posisi dalam kabinet Jokowi-JK. PPP tahu diri bahwa posisi menteri merupakan hak prerogatif presiden.
"Masalah menteri, kita tidak dalam posisi tawar menawar seperti itu. Masalah itu (menteri) kan hak prerogatif presiden," kata Emron.
Sebelumnya presiden terpilih Jokowi malah berkelakar menanggapi pemberian kursi kepada PAN dan PPP.
"Sudah saya berikan kursi. Tadi di sana sudah saya beri kursi, duduk di sini juga saya beri kursi," kata Jokowi saat jumpa pers di ruang VVIP, MCC Semarang, Jumat (19/9/2014) sore.
Jokowi lalu menjelaskan bahwa ia masih membahas kabinetnya dan belum membahas siapa yang akan mengisi posisi itu.
"Kita baru bicara tekstur kabinet belum membahas siapa yang mengisinya," kata Jokowi
Menurutnya, sejak sejak awal pihaknya terbuka terhadap partai politik apapun untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Syaratnya setiap pemimpin itu harus memiliki ideologi yang seharusnya sama.‎
Emron Pangkapi: PPP-PDIP Punya Hubungan Historis
PPP tidak dalam posisi tawar menawar posisi dalam kabinet Jokowi-JK.
diperbarui 19 Sep 2014, 23:09 WIBDiterbitkan 19 Sep 2014, 23:09 WIB
Emron Pangkapi berpidato saat Suryadharma Ali belum dipecat dari Ketum PPP (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gelas Terbuat dari Apa: Mengenal Bahan, Jenis, dan Keunikan Gelas
Infografis Tarik Ulur Rencana Kenaikan PPN 12 Persen di Januari 2025 dan Plus Minusnya
5 Ciri-Ciri Orang yang Ceroboh, Apakah Anda Termasuk?
Bek Kiri Jadi Prioritas, Manchester United Coba Tikung Rencana Chelsea dan Liverpool
Harga Emas Antam Hari Ini 29 November 2024, Anjlok Usai Naik 2 Hari Beruntun
Daftar Hoaks Terkini Seputar Lowongan Kerja, dari Instansi Pemerintah sampai Perusahaan Besar
16 Arti Mimpi Naik Kapal Laut Menurut Islam dan Primbon, Pertanda Baik atau Buruk?
Jangan Tertipu! Identifikasi 4 Ciri Penipuan Digital dan Jaga Saldo Kamu
Putu Kambang, Kuliner Tradisional Pesisir Selatan yang Tergerus Zaman
Respons Krisdayanti dan Kresna Dewanata Usai Kalah di Pilkada 2024, Posisi Terakhir Versi Hitung Cepat
Anak Bungsu Pangeran William dan Kate Middleton Tertarik Musik, Kini Belajar Memainkan Drum
Sengit, Tottenham Hotspur Ditahan Imbang AS Roma