Jelang Ramadan, Gelandang Persib Curhat Jauh dari Keluarga

Keluarga gelandang Persib ini berrada di Medan.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 03 Jun 2016, 15:45 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2016, 15:45 WIB
Persib vs Bali United
Pemain Persib, Rachmad Hidayat (kanan), berebut bola dengan pemain Bali United, Ganjar Mukti Muhardiyana, dalam laga persahabatan di Stadion Siliwangi, Bandung, Sabtu (13/2/2016). (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Bandung - Tahun ini bukan pertama kalinya bagi gelandang Persib Bandung, Rachmad Hidayat, melaksanakan ibadah puasa di luar Kota Medan, tempat kelahirannya. Rahmad mengenang momen-momen kebersamaan dengan keluarganya saat Ramadan tiba.

Menurut dia, ada sesuatu yang bakal dirindukan terutama ketika berkumpul bersama keluarga. Namun, pekerjaannya sebagai pesepak bola membuat dia mesti rela jauh dari keluarga ketika memasuki Ramadan.

Baca Juga

  • Alasan Indra Sjafri Mundur dari Bursa Pelatih Timnas
  • Duel Lorenzo dan Marquez Bikin Rossi Iri
  • Legenda Tinju Dunia Mohammad Ali Dirawat di Rumah Sakit

"Yang pasti sahur bareng dengan keluarga itu yang aku kangenin kalau ramadan," ucap Rachmad saat ditemui di Mess Persib, Bandung, Jumat (3/6/2016).

Namun kerinduan kepada keluarga tentunya bakal bisa diobati oleh keluarga barunya yaitu skuat Persib Bandung. Rachmad bukan satu-satunya pemain yang menetap di Mess Persib sambil melalui ibadah puasa.

"Puasa tahun ini bagus buat aku biar bisa tambah mandiri, biasanya kan sama orang tua sekarang sama tim," katanya.

Selain itu, dalam berpuasa dia berusaha menjaga asupan makanan. Sebab, hal itu menjadi syarat mutlak dilakukan oleh para pemain sepak bola demi menjaga performa saat di atas lapangan.

"Tentunya makanan harus dijaga dengan baik terutama soal nutrisi. Semoga puasa tahun ini bisa berjalan lancar," tutur dia.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya