Resep Orak-arik Telur Sosis, Sajian Praktis untuk Sahur

Yuk, buat orak-arik telur sosis untuk menu sahur kali ini.

oleh Putu Elmira diperbarui 19 Sep 2023, 14:24 WIB
Diterbitkan 10 Mei 2021, 22:15 WIB
Ilustrasi Telur Orak-arik
Ilustrasi telur orak-arik (dok. Pixabay.com/Hans)

Liputan6.com, Jakarta - Telur dapat diolah menjadi beragam sajian, temasuk untuk menu sahur. Jika sudah bingung ingin membuat apa, Anda dapat mencoba telur orak-arik sosis yang super praktis.

Tak hanya mudah dibuat, membuat telur orak-arik untuk sahur ini juga tidak perlu waktu lama. Bahan-bahannya pun sangat mudah ditemukan.

Lantas, apa saja bahan-bahan dan langkah pembuatan menu untuk sahur ini? Yuk, simak rangkuman selengkapnya berikut ini.

2 butir telur

2 buah sosis, bisa sosis ayam atau sapi

2 sdm mentega

1 batang daun bawang

1 siung bawang putih

Penyedap masakan secukupnya

Lada bubuk secukupnya

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Langkah-langkah Pembuatan:

Ilustrasi Telur
Ilustrasi telur dadar (dok. Pixabay.com/Pexels)

1. Panaskan mentega hingga leleh dan tumis sosis. Masukkan bawang putih ke wajan, tumis hingga harum.

2. Masukkan telur dan masak orak-arik sampai matang.

3. Aduk telur dengan sosis, tambahkan lada bubuk dan penyedap masakan sesuai selera.

4. Masukkan daun bawang ke dalam orak-arik telur sosis, aduk rata.

5. Koreksi rasa, angkat dan sajikan selagi hangat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya