Kisah Sahabat Nabi Dipanjangkan Umurnya 50 Tahun Usai Sedekah Makanan ke Orang Fakir

Malaikat Jibril lantas diperintahkan oleh Allah ta’ala untuk memberi kabar kepada Nabi Dawud. Kabar itu mengatakan bahwa berkah sedekah makanan sahabatnya itu, Allah menunda ajalnya. Ia diberikan anugerah tambahan umur 50 tahun lamanya

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Des 2022, 14:30 WIB
Diterbitkan 11 Des 2022, 14:30 WIB
Ilustrai- Kafilah pengendara unta di padang pasir. (Foto: Tangkapan layar film The Messenger)
Ilustrai- Kafilah pengendara unta di padang pasir. (Foto: Tangkapan layar film The Messenger)

Liputan6.com, Banyumas - Salah satu amalan yang menjadikan umur panjang adalah sedekah. Rasulullah SAW pernah bersabda, “Sedekah dapat menolak balak (mara bahaya) dan menjadikan umur panjang.”

Dalam hadis tersebut, sedekah juga bisa menolak bencana atau bala. Sedekah juga memiliki banyak keutamaan lain.

Soal sedekah dapat menjadikan umur panjang, ada satu tarikh yang cukup populer. Kisah sedekah yang membuat umur panjang ini terjadi pada zaman Nabi Dawud.

Alkisah, Nabi Dawud memiliki seorang sahabat. Hubungannya dan sang Nabi terjalin begitu erat. Dia juga merupakan pengikut setia dakwah Nabi Dawud.

Dia juga merupakan sahabat yang disayangi oleh Nabi Dawud. Namun sayang, tiba-tiba saja Malaikat Jibril turun ke bumi dan mengabarkan bahwa umur sahabat Nabi Dawud ini tinggal 50 hari lagi.

Jibril berkata: “Wahai Nabi Dawud, berilah kabar kepada sahabatmu itu, bahwa ajal nya akan segera tiba. 50 hari lagi ia akan meninggal dunia.”

Seketika Nabi Dawud pun tercengang. Bagaimana tidak, sahabat yang ia kasihi ternyata ditakdirkan oleh Allah untuk sebentar lagi akan undur diri meninggalkan dunia yang fana ini. Akhirnya dengan berat hati, Nabi Dawud mengatakan perihal kabar yang telah ia terima dari Malaikat Jibril.

“Wahai sahabatku, sesungguhnya aku tak sampai hati untuk menyampaikan hal ini kepadamu. Namun Jibril memerintahkanku untuk mengatakan kepadamu bahwa ajalmu telah dekat. 50 hari lagi, engkau akan meninggalkan dunia ini,” kata Nabi Dawud kepada sahabatnya, sebagaimana dimuat di NU Online.

Si sahabat ini pun sangat sedih. Dia belum ikhlas berpisah dengan Nabi dawud yang sangat dikasihinya. Namun, ia kemudian sadar dan tak mau larut dalam kesedihannya.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Sedekah Makanan kepada Faqir Miskin

Tak terasa, sebentar lagi ia akan meninggalkan dunia dan berpisah dengan seseorang yang begitu ia cintai. Di sisa waktunya yang tinggal 50 hari lagi, ia bergegas untuk bersiap-siap menjemput ajal dengan penuh kerelaan. Mulai hari itu, ia gunakan hari-harinya untuk lebih semangat dalam beribadah.

Hari demi hari silih berganti, hingga tibalah hari ke-50, waktu ajalnya untuk menghampiri. Ia lantas menyiapkan makanan. Bukan untuk ia makan, melainkan rencananya akan ia haturkan kepada Sang Nabi sebagai simbol penghormatan perpisahan.

Namun, di tengah perjalanannya menemui Nabi Dawud, ia berpapasan dengan seorang faqir yang kelaparan. Hatinya pun bimbang. Di satu sisi, ia begitu iba dengan si faqir tersebut. Namun di sisi lain, makanan itu adalah hidangan perpisahan yang ia siapkan khusus untuk Nabi Dawud.

Ia lantas menghalau kebimbangannya dengan segera. Sembari mengulurkan makanan yang ia bawa, dalam hati ia berkata,

“Ah, mengapa aku mengedepankan egoku untuk memberi Nabi Dawud. Padahal jelas-jelas si faqir ini lebih membutuhkannya.”

Si faqir lantas menyambut uluran tangan berisi makanan dengan penuh gembira. Sungguh dari raut mukanya terpancar kebahagiaan tak terkira. Bak seorang nelayan yang tak sengaja menemukan harta karun emas permata. Segera saja, si faqir menyantap makanan hingga tak tersisa.

Setelah kejadian tersebut, Malaikat Jibril lantas diperintahkan oleh Allah ta’ala untuk memberi kabar kepada Nabi Dawud. Kabar itu mengatakan bahwa berkah sedekah makanan sahabatnya itu, Allah menunda ajalnya. Ia diberikan anugerah tambahan umur 50 tahun lamanya.

Setelah ia sampai menghadap kepada Nabi Dawud. Maka Nabi Dawud pun mengabarkan hal tersebut. Ia terkaget, tak menyana, bercampur rasa gembira penuh suka cita. Ia lantas bersyukur pada Allah ta’ala.

Subhanallah, betapa luas karunia dan rahmat Allah ta’ala. Hanya dengan sedekah makanan yang tak seberapa, sahabat Nabi Dawud mendapatkan nikmat luar biasa. Ia diberikan tambahan umur panjang selama 50 tahun.

(Sumber: NU Online, Disarikan dari Kitab Hasyiyah As-Shawy ‘ala Tafsir Jalalain juz II, halaman 5 karya Syekh Ahmad bin Muhammad As-Shawy Al-Misri Al-Khalwati Al-Maliki (1175-1241 H/1761-1825 M) oleh Ustadz Ulin Nuha Karim, santri Pondok Pesantren Sirojuth Tholibin, Brabo).

Tim Rembulan

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya