Berantakan, Cermin Pikiran yang Kreatif dan Produktif, Benarkah?

Benarkah jika orang-orang yang selalu tampak berantakan memiliki hidup yang kacau? Simak di sini jawabannya.

oleh Annissa Wulan diperbarui 16 Nov 2016, 16:00 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2016, 16:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Masih banyak orang beranggapan bahwa seseorang yang tampak kacau dan tidak terorganisir memiliki hidup yang tidak baik juga. Maka dari itu, semua orang menganjurkan untuk selalu menjaga lingkungan sekitar tetap terorganisir, dengan harapan kehidupan juga berjalan lebih baik.

Namun ternyata, dilansir dari lifehack.org, Senin (14/11/2016), penelitian menemukan bahwa orang-orang yang tampak berantakan seringkali jauh lebih produktif dan kreatif. Bagaimana bisa? Simak beberapa poin pendukungnya di bawah ini.

1. Mereka menguasai seni prioritas
Orang-orang yang tampak berantakan seringkali adalah orang yang telah menguasai seni prioritas. Mereka menempatkan hal-hal paling penting terlebih dahulu dan hal-hal di luar itu seringkali terabaikan.

2. Mereka menemukan inspirasi di balik kekacauan
Sosok penting seperti Mark Twain mengakui bahwa dirinya mendapatkan pikiran kreatif dari mejanya yang selalu ditutup oleh tumpukan buku dan kertas.
Sebuah studi yang dilakukan oleh Kathleen Vohs dari University of Minnesota di Carlson School of Management berhasil menemukan bahwa lingkungan yang berantakan dapat membantu seseorang meningkatkan kreativitasnya.

3. Mereka adalah pengambil keputusan yang berani dan cepat
Seperti Mark Zuckerberg, ia adalah seorang pemimpin besar dan penggerak yang cepat dengan ruang kerja yang kacau dan tidak teratur.

Orang-orang yang tampak berantakan seringkali membuat keputusan dengan cepat dan berani di situasi yang sulit, karena ketika mereka menghadapinya, mereka memilih untuk menyelesaikan satu per satu, bukan lari dari masalah.
Faktanya, orang-orang seperti ini seringkali mengabaikan detail-detail sepele dan melihat segala sesuatu dari gambaran yang lebih luas, termasuk dalam mengambil keputusan.

4. Mereka terbukti sebagai pemikir yang inovatif
Apakah Anda tahu bahwa orang secerdas Albert Einstein adalah orang yang berantakan? Mejanya selalu dipenuhi kertas dan artikel yang tidak beraturan. Namun, tampaknya dari semua kekacauan tersebut, ia masih dapat menemukan apa yang dibutuhkannya.
Selain Albert, Steve Jobs juga seorang jenius kreatif yang merevolusi industri teknologi dari meja yang sangat berantakan.

5. Mereka memanfaatkan waktu dan energi dengan lebih hati-hati
Orang-orang yang tampak berantakan secara alami dapat menghemat waktu dan energi dengan mengabaikan isu-isu kekacauan.
Berbeda dengan mereka yang fokus pada tujuan untuk mencapai target, ruang kerja yang rapi seringkali menjadi prioritas. Tidak seperti mereka yang berantakan, mereka menyalurkan seluruh energi untuk membuat sesuatu yang lebih kreatif.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya