Liputan6.com, Jakarta - Maia Estianty dan Irwan Mussry beberapa waktu lalu terlihat asyik mengunjungi deretan destinasi terkenal di Italia. Pasangan ini juga menyempatkan diri singgah ke Paris, Prancis sebelum kembali ke Tanah Air.
Hal itu tampak dari potret yang dibagikan ibunda Al, El, dan Dul tersebut melalui akun Instagram pribadi. Maia Estianty dan Irwan Mussry berpose di depan Museum Louvre, sebuah museum seni terbesar di dunia dan monumen bersejarah di Prancis.
Irwan terlihat merangkul mesra pinggang Maia yang tampil cantik dalam balutan blus lengan pendek warna krem dan kulot warna senada. Musisi sekaligus pebisnis ini juga memakai sepatu hak tinggi, kacamata, dan memilih mengikat rambutnya.
Advertisement
Sementara, Irwan tampil kasual mengenakan polo shirt, celana jeans panjang, sneakers, dan kacamata hitam untuk menghalau sinar mata hari. Keduanya terlihat begitu semringah dalam potret.
"Stop by in Paris for a while. Mampir sebentar di Paris sebelum langsung pulang ke Jakarta," tulis Maia Estianty dalam potret yang diunggah pada 28 Juni 2019.
Baca Juga
Sementara, Museum Louvre dalam bahasa Prancis disebut Musée du Louvre. Melansir laman resmi louvre.fr, Minggu (30/6/2019), museum yang terletak di Rue de Rivoli, 75001 Paris, Prancis ini memiliki jam buka yang berbeda.
Setiap hari Senin, Kamis, Sabtu dan Minggu buka mulai pukul 9.00--18.00. Untuk hari Rabu dan Jumat buka mulai 9.00--21.45, lalu Museum Louvre tutup di hari Selasa.
Perlu menjadi catatan untuk pengunjung bahwa museum pada hari Sabtu pertama setiap bulan akan buka mulai 18.00--21.45 dan tiket masuk gratis untuk semua pengunjung. Ruangan ditutup pukul 17.30 dan pada pukul 21.30 pada pembukaan malam.
Untuk memudahkan kunjungan di museum ini, di meja informasi utama yang terletak di bawah Piramida, pengunjung akan menemukan peta informasi, jadwal tahunan penutupan ruangan, hingga kalender.
Di Museum Louvre juga terdapat toko buku dan tokko oleh-oleh yang menawarkan beragam paduan, buku, buku seni, benda seni, replika, hingga barang yang terkait dengan pameran sementara juga koleksi nasional Prancis.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Kembali ke Indonesia
Setelah menghadiri acara dari brand jam tangan ternama dunia di Italia dan berkunjung ke tempat wisata di Milan, Roma, Venice, dan terakhir Paris, Maia Estianty dan Irwan Mussry kembali ke Indonesia.
Maia pun sempat membagikan potret berada dalam pesawat di Charles de Gaulle Airport bersama sang suami tercinta. Ia tampak santai dalam balutan kaus putih polos yan dipadukan dengan celana jeans panjang.
"Perjalanan yang singkat2 dan akhirnya, pulang," tulis Maia Estianty dalam kolom keterangan potret.
Potret itu ternyata sukses mencuri atensi khalayak luas, termasuk presenter VJ Daniel. "Love keeps you guys young! Asli! What a joy looking at both of your instagrams," tulisnya.
Advertisement