Liputan6.com, Jakarta - Worldwide handsome, Jin BTS, kembali mencuri perhatian lewat visualnya. Kali ini, mengutip allkpop, Sabtu, 19 Juni 2021, member tertua BTS ini didapuk punya bibir terindah di antara idol K-Pop dalam kontes "Idol Lips World Cup" yang diadakan beberapa ahli bedah plastik.
Kontes itu anonim, dan nama-nama idol K-Pop hanya diungkap juri setelah dikomentari lebih dulu. Para ahli bedah plastik mendeskripsikan bibir Jin sebagai "busur dewa asmara" dan memuji garis-garisnya karena tajam, bersih, serta indah.
Mereka menyebutkan sudut bibir pelantun lagu Abyss ini terangkat, menciptakan pesona yang cantik. Fitur khusus lain dari bibir Jin digambarkan sebagai, "Kami menjelaskannya sebagai tuberkulum karena bagian itu sedikit tebal. Saya pikir itu tren yang cantik."
Advertisement
Baca Juga
"Struktur dan garis terlihat seperti standar untuk semua orang," sambung mereka. Bentuk unik seperti itu, imbuhnya, tidak dapat dicapai dengan operasi plastik. Ahli bedah plastik menyimpulkan bahwa bibir Jin sempurna dan menjadikannya pemenang kontes.
"Wah jadi itu ternyata bibir Jin BTS," ucap salah satunya setelah wajah Jin diungkap di layar. Laporan media Korea juga menyebut bahwa Jin dikenal karena visualnya sejak debut. Pujian ini tidak hanya datang dari publik, namun juga sejumlah ahli.
Sebelumnya, Insight Korea juga telah melaporkan bahwa Knetz tertarik bekerja sama dengan Jin BTS sebagai model iklan lipstik. "Tidak hanya wajah, namun bentuk bibirnya juga sempurna," catat laporan itu.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Pemilik Wajah Sempurna
Tahun lalu, lapor Koreaboo, nama Jin BTS didapuk sebagai pemenang kategori wajah laki-laki paling sempurna. Penobatannya berdampingan dengan aktris Anne Hathaway sebagai wajah perempuan paling sempurna di dunia.
Pemilihan wajah paling sempurna di dunia ini dilakukan berdasarkan sains. Para seniman menggunakan teknik pengukuran Golden Ratio, dan menyatakan idol 28 tahun ini dianggap memiliki wajah yang simetris dan nyaris sempurna.
Selain itu, hasil pengukuran mengungkap jika wajah Jin punya proporsi yang optimal dalam hal letak bibir, mata, dahi, dan dagu. Sementara, ukuran telinga, mata, dan hidung pria yang diketahui suka memancing ini juga memiliki proporsi yang sempurna, juga seimbang. Â
Advertisement
Sisi Lain Kepribadian Jin BTS
Terlepas dari visualnya yang sering kali mengundang, bahkan bukan penggemar, mengaguminya, Jin BTS tidak dikenal sebagai pribadi yang "kaku." Di kalangan pesohor Korea Selatan, ia sering kali disebut sebagai salah satu idol paling sopan, sebagaimana member BTS lain.
Selain "dancing king," bersama Suga, Jin juga dikenal cukup jago memasak di kalangan member grup nomine Grammy Awards tersebut. Belum lama ini, ia memperlihatkan kembali kemampuan memasaknya dengan menyiapkan hidangan sujebi di variety show BTS, Run BTS.
Kepribadiannya kian menyenangkan karena sering melontarkan "lelucon khas bapak-bapak." Sementara ARMY, sebutan penggemar BTS, sangat menikmati sisi lain Jin, keenam member BTS sering menggoda maupun terkagum atas kemampuan Jin menciptakan dad jokes.
Infografis 4 Tips Aman Hindari COVID-19 Saat Harus Mengantre
Advertisement