Liputan6.com, Ambon - Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengakui banyak kepala daerah dan wakilnya yang pecah kongsi saat menjabat. Jumlahnya tak tanggung-tanggung, hingga mencapai 95%.
"Catatan kita menunjukkan 95% kepala daerah dan wakilnya pecah kongsi di tengah jalan," kata Mendagri di Ambon, Senin (10/3/2014).
Pernyataan Mendagri itu disampaikan saat melantik pasangan Said Assagaff-Zeth Sahubrua sebagai Gubernur dan Wagub Maluku periode 2014-2019 dalam rapat paripurna istimewa DPRD Maluku.
Mudah-mudahan, kata Mendagri, di provinsi Maluku ini tidak terjadi hal seperti itu. Apalagi nakhodanya berpengalaman yang diibaratkan memiliki jam terbang sangat tinggi mulai dari staf sampai puncak karir sebagai sekretaris daerah.
"Saya sendiri tidak sampai jabatan Sekda dan hanya bupati kemudian jadi gubernur, tapi beliau itu merintis semua jejak dengan sangat sempurna," ucap Mendagri.
Jadi, kata Gamawan, tidak ada yang bisa menipu gubernur karena semuanya sudah dilewati. Jika ada telaah nota dinas yang keliru pasti diketahui karena karirnya mulai dari staf sampai eselon IV dan berakhir dengan eselon I.
"Demikian juga dengan wagub yang punya pengalaman kemasyarakatan sangat luas sebagai tomas (tokoh masyarakat), di mana perpaduan ini akan harmonis dan kita tunggu mereka sebagai tim yang solid dan kompak sampai 5 tahun ke depan," ujar Mendagri.
Provinsi Maluku dalam evaluasi kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah selama beberapa tahun belakangan menunjukkan kemajuan yang baik dan menggembirakan. Indeks pembangunan manusia di Maluku bergerak naik dari 70,96 menjadi 72,42 pada 2012, usia harapan hidup hampir 70 tahun dan angka kemiskinan dapat ditekan beberapa tahun sebelumnya 20,79 persen menjadi 18,50 persen tahun 2013. (Ant/Raden Trimutia Hatta)
Mendagri: 95% Kepala Daerah & Wakilnya Pecah Kongsi Tengah Jalan
Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengakui banyak kepala daerah dan wakilnya yang pecah kongsi saat menjabat.
diperbarui 10 Mar 2014, 16:14 WIBDiterbitkan 10 Mar 2014, 16:14 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo dan PM Albanese Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Strategis Indonesia-Australia
Siapa Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra?
9 Arti Mimpi Mau Dibunuh Orang Tapi Gagal, Jangan Terlalu Khawatir
Meta akan Tebar Iklan ke Threads mulai Januari 2025?
Jika Takdir Sudah Ditentukan, Mengapa Harus Berdoa? Begini Nasihat Ustadz Abdul Somad
Pengusaha UMKM yang Punya Kredit Macet Bisa Langsung Minta Dihapus ke Bank
Shin Tae-Yong Peringatkan Timnas Indonesia untuk Fokus dan Nikmati Pertandingan Lawan Jepang, Dilarang Keras Overthinking
KKP Ajak UMKM Jadi Pilar Ekonomi Sirkular untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Beredar Video Jokowi Sebut Saya Ridwan Kamil, Ini Respons RK
Antisipasi Skema Parkir Bus Timnas Indonesia, Hajime Moriyasu Sebut Jepang Sudah Siapkan Taktik Khusus
Klasemen Timnas Indonesia Paling Bawah Usai China Kalahkan Bahrain, Skuad Garuda Makin Terhimpit
Akhirnya Harga Emas Antam Naik Lagi, Simak Rinciannya di 15 November 2024