Liputan6.com, Jakarta - Selain Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menteri Kabinet Kerja, ada juga tokoh partai politik yang ikut menemani keberangkatan Presiden Jokowi ke ‎Tiongkok. Dia adalah Surya Paloh, Ketua Umum DPP Partai Nasdem.
Muncul pertanyaan ada tujuan apa seorang tokoh parpol ikut menemani Presiden sebelum berangkat dalam rangka dinas ke agenda internasional? Mengenai hal itu, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Tedjo Edhy Purdijatno punya jawaban.
Menurutnya, kehadiran Surya Paloh di ruangan VVIP Bandara Halim Perdanakusuma bersama JK dan menteri lainnya untuk berdiskusi dengan Jokowi terkait agenda internasional yang akan dihadiri sang kepala negara, terutama terkait ekonomi.‎ Yakni Asia Pacific Economy Community (APEC) di Beijing, Tiongkok.
"Beliau kan juga seorang pengusaha. (APEC) ini kan masalah ekonomi dan perdagangan," ujar Tedjo di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (8/11/2014).
Kata Tedjo, Surya Paloh memberi masukan kepada pria bernama Joko Widodo ini mengenai ekonomi dan perdagangan. Apalagi Jokowi akan menjadi salah satu pembicara di APEC nanti.
"Surya Paloh sangat berpengalaman itu. Beliau kasih masukan soal ekonomi dan perdagangan yang bisa disampaikan (Jokowi) di APEC nanti. Saya kira itu saja, tidak ada yang spesifik," ujar Tedjo.
Jokowi dijadwalkan akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pasific Economic‎ Community (APEC) di Tiongkok, KTT ASEAN di Myanmar, dan G20 di Australia pada pekan depan. Nantinya, Jokowi akan menemui sejumlah petinggi dunia, termasuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama. (Ali)
Surya Paloh Ikut Lepas Jokowi ke Tiongkok, Ada Apa?
Muncul pertanyaan ada tujuan apa seorang tokoh parpol ikut menemani Jokowi sebelum berangkat ke Tiongkok.
diperbarui 08 Nov 2014, 15:36 WIBDiterbitkan 08 Nov 2014, 15:36 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa itu Indikator: Pengertian, Jenis, dan Fungsinya dalam Berbagai Bidang
350 Caption Kata-Kata Keluarga Sederhana yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna
Perbedaan Waktu Indonesia dan Qatar, Benarkah Hanya 4 Jam?
Meluncur 2 Januari 2025, Super Apps Andal by Taspen Sudah Diundur 1 Juta Pengguna
VIDEO: Agus Buntung Histeris Saat Hendak Ditahan di Lapas Lombok Barat
Megawati Singgung Gelar Doktor Bahlil yang Batal dari Universitas Indonesia
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Berbalut Pakaian India di MV Terbaru Dewa 19, Tampil Romantis
Sudah Saatnya Melangkah Maju, Ini Manfaat bagi Timnas Indonesia Bersama dengan Pelatih Patrick Kluivert
Perbedaan Rapat Paripurna dan Sidang Paripurna, Begini Mekanisme Legislatif
Contoh Caption Text Singkat yang Menarik untuk Media Sosial
350 Caption TikTok Aesthetic Singkat yang Keren dan Memikat
Memahami Perbedaan Rasio Pajak dan Pendapatan Pajak, Kenapa Ini Penting?