Liputan6.com, Jakarta Pada malam pergantian tahun 2015, Walikota Surabaya, Tri Rismaharini direncanakan akan menggelar doa bersama untuk para korban pesawat AirAsia QZ8501 supaya mendapatkan yang terbaik. Doa juga dipanjatkan untuk kebaikan Kota Surabaya serta bangsa Indonesia.
"Rencananya nanti jam 18.00 sore, Bu Wali akan menggelar doa bersama di Taman Bungkul," tutur Humas Pemkot Surabaya, M. Fikser kepada Liputan6.com melalui telepon seluler, Rabu (31/12/2014).
Dia juga menjelaskan bahwa doa bersama tersebut akan dipimpin langsung oleh Walikota sekaligus juga penyalaan seribu lilin simbol doa dan harapan.
"Pada saat doa bersama, penyalaan lilin akan diikuti secara serempak di beberapa titik Kota Surabaya yang juga menggelar acara Car Free Night," tandasnya.
Sejak AirAsia QZ8501 dinyatakan hilang, Tri Rismaharini setia mendampingi keluarga penumpang di Crisis Center Bandara Juanda, Sidoarjo.
"Jadi saya punya warga 81, yang sudah rekam KTP ada 41, sisanya belum masuk KK Surabaya," kata Walikota Risma.
Tak hanya menguatkan hati, Risma juga memerintahkan aparatnya untuk menjaga rumah keluarga penumpang AirAsia.
1.000 Lilin Duka AirAsia QZ8501 Akan Dinyalakan di Surabaya
"Pada saat doa bersama, penyalaan lilin akan diikuti secara serempak di beberapa titik Kota Surabaya."
diperbarui 31 Des 2014, 16:27 WIBDiterbitkan 31 Des 2014, 16:27 WIB
Walikota Surabaya Risma mendatangi posko Crisis Center di Terminal II Bandara Juanda, Surabaya, Senin (29/12). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BUMN Komitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan RI, Simak Caranya
Mensesneg Sebut Konsep Baru PPDB Diputuskan Prabowo, Sistem Zonasi Tidak Dihapus
30 Hewan yang Memiliki Corak Pelangi, Keindahan yang Memikat Mata
Tiba di Banyuwangi, 13.950 Ton Beras Impor Segera Disalurkan
350 Quote Jalan-Jalan yang Menginspirasi untuk Petualangan
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Rangers, Jumat 24 Januari 2025 Pukul 03.00 WIB
Makhluk Laut Raksasa Era Dinosaurus Ditemukan, Ukurannya Setara dengan Paus Orca
Kumpulan Arti Mimpi Hujan Deras, Lambang Situasi dan Emosi yang Sedang Dihadapi
Mimpi Dikejar Orang Tidak Normal, Benarkah Jodoh Akan Segera Datang?
Promo Alfamart Terbaru Januari 2025 yang Masih Berlaku, Diskon dan Penawaran Spesial untuk Member
Lupa Baca Doa, Benarkah Setan akan Ikut Makan Bersama Manusia?
Puluhan Ekor Macan Tutul Hitam Terpantau di Hutan Gunung Semeru Bromo