Liputan6.com, Kupang - Badan Penanggulangan Bencana Daerah mencatat kekeringan di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) meluas. Pekan lalu, 18 dari 22 kabupaten/kota di NTT dilanda kekeringan. Tapi pada pekan ini, jumlah itu bertambah menjadi 20 kabupaten.
Kepala BPBD NTT Tini Tadeus, menyatakan kekeringan itu akibat anomali iklim yang berdampak kurangnya curah hujan pada 2015.
"Sesuai laporan yang kami terima sampai hari ini, terdapat 20 Kabupaten di NTT yang dilanda kekeringan, kecuali Kabupaten Malaka dan Kota Kupang. Untuk spot kekeringannya di 270 Desa dan Kelurahan," kata Tini seperti dilansir Antara, Senin (3/8/2015).
Ke-20 kabupaten itu adalah Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, Belu, Sumba Timur, Sumba Tengah, Sumba Barat, Sumba Barat Daya, Manggarai, Manggarai Barat, Manggarai Timur, Nagekeo, Ngada, Sikka, Ende, Flores Timur, Lembata, Alor, Rote Ndao dan Sabu Raijua.
Dia mengatakan jajarannya tengah mengoptimalkan pemanfaatan aset, yakni mobil tanki untuk mendistribusikan air langsung ke masyarakat.
Langkah lain adalah memanfaatkan alat penjernih air yang sudah dibagikan. BPBD juga mengupayakan pembuatan sumur dangkal serta sumur bor di daerah yang memiliki potensi air tanah.
Tini mengatakan upaya ini diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat yang sedang sulit air. (Ant/Bob/Mut)
Kekeringan di NTT Meluas
Kepala BPBD NTT Tini Tadeus, menyatakan kekeringan itu akibat anomali iklim yang berdampak kurangnya curah hujan pada 2015.
diperbarui 03 Agu 2015, 12:48 WIBDiterbitkan 03 Agu 2015, 12:48 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Kabar Isa Zega Ditahan Polda Jatim, Nikita Mirzani & Lucinta Luna Kirim Pesan Nyelekit
Arti Nice to Meet You, Pahami Ungkapan Sopan dalam Perkenalan Ini
Arti Backstreet: Memahami Fenomena Hubungan Tersembunyi
Cerita Antonio Blanco saat Kedai Kopinya Nyaris Dilalap Api: Masalah Kecil Bisa Jadi Besar
Tudingan Bohong soal Shin Tae-yong, Marc Klok No Comment dan Pilih Fokus ke Persib
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Kastaneer Langsung Bikin Gol, Persib Sikat Arema
Potret Gaya Baru Mingyu SEVENTEEN dengan Rambut Blonde, Bikin Heboh Carat
Resep Ayam Goreng Bawang Putih yang Sedang Viral, Praktis Mudah Dibuat
Ketua KSSK: Sistem Keuangan Indonesia Terjaga di Tengah Ketidakpastian Global
Soal Kwarganegaraan Ganda Paulus Tannos, Yusril Tegaskan Buron KPK Itu Masih WNI
Sabana Prawirawidjaja Borong 40 Persen Saham CAMP dari Sang Anak, Ini Tujuannya
IRWATA Summit 2025 Bakal Digelar, Founder Proyek Blockchain dan Kripto Internasional Kumpul di Indonesia