Liputan6.com, Serang - Memupuk rasa nasionalisme dan cinta Tanah Air sejak dini penting dilakukan, agar generasi muda tahu dan memahami bagaimana para pahlawan merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.
Satu cara yang dilakukan untuk menanamkan rasa nasionalisme itu adalah dengan kegiatan mencuci bendera Merah Putih, yang dilakukan siswa-siswi SD Dasar Negeri Sempu 1, Kota Serang, Banten. Kegiatan ini guna menyambut HUT ke-70 RI.
"Ini langkah kami untuk memupuk rasa nasionalisme dengan cara ini, dan memberikan pelajaran mencintai lambang negara, seperti bendera," kata Kepala SDN Sempu 1 Budi Dermawan, Serang, Banten, Rabu (12/08/2015).
Budi menjelaskan, kegiatan ini sengaja dilakukan agar anak didiknya selalu mengingat peristiwa Proklamasi, yang dibacakan Soekarno-Hatta pada 70 tahun silam.
Mencuci bendera Merah Putih pun disambut baik oleh siswa-siswi. Mereka menganggap, kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa bangga dan nasionalisme kepada Tanah Air sejak dini.
"Sebelum merayakan 17 Agustus, kita bersama-sama dengan siswa lainnya mencuci bendera sebagai wujud rasa cinta Tanah Air," ujar siswa kelas 6 SDN Sempu 1, Azzahra. (Rmn/Yus)
Jelang HUT ke-70 RI, Siswa SD di Banten Cuci Bendera Merah Putih
Budi menjelaskan, kegiatan ini sengaja dilakukan agar anak didiknya selalu mengingat peristiwa Proklamasi, yang dibacakan Soekarno-Hatta.
diperbarui 12 Agu 2015, 19:57 WIBDiterbitkan 12 Agu 2015, 19:57 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menulis Paragraf yang Benar, Pahami Struktur dan Jenis-jenisnya
Cara Menulis Tegak Bersambung yang Indah dan Rapi
6 Potret Anjing Makan Makanan Bukan Daging, Doyan Sampai Tolak Diminta
Cara Menyetarakan Reaksi Kimia, Begini Langkah-langkahnya
Cara Menyikapi Masa Pubertas untuk Remaja dan Orang Tua
Cara Merebus Daun Sirsak untuk Syaraf Kejepit, Solusi Alami Meredakan Nyeri
Dekan Pembimbing Doktoral Bahlil Lahadalia Disorot, MWA UI Didorong Gelar Proses Etik
Memahami Konsep Drafting, Konsep Penyusunan Dokumen Hukum, Begini Langkah Membuatnya
Israel Serang Sekolah di Gaza Palestina, 10 Orang Tewas
Top 3: Koreo Megah La Grande Indonesia dan Ultras Garuda Tuai Pujian
Basuki Hadimuljono Bikin Keok Budi Karya, Resmi Gantikan Ganjar Pranowo
Sol Strategies Akuisisi 4 Validator Senilai Rp 282,6 Miliar