Liputan6.com, Medan - Kebakaran menghanguskan Gedung Medan Plaza di Jalan Iskandar Muda Medan, Sumatera Utara. Api melalap bangunan sejak Sabtu dini hari tadi. Hingga pukul 13.14 WIB masih terdengar suara dentuman dari dalam gedung.
"Suara dentuman masih beberapa kali terdengar, masyarakat semakin ramai ingin tahu, kita di sini berusaha untuk mengamankan agar masyarakat tidak masuk ke dalam, para pekerja dan pemilik toko juga kita larang, meskipun mereka ingin mengamankan barang-barangnya," kata Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto di Medan, Sabtu (22/8/2015).
Masyarakat yang ingin menyaksikan peristiwa tersebut berbondong-bondong mendatangi lokasi kejadian. Akibatnya sejumlah ruas jalan mengalami kemacetan.
"Banyaknya masyarakat yang ingin menyaksikan kebakaran membuat sejumlah ruas jalan di dekat lokasi ini macet, kita juga sudah berkoordinasi dengan satuan lalu lintas untuk mengamankannya," ujar Mardiaz.
Kepala Bidang Operasi Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (DP2K) Medan Putra Ramadan menyatakan, pihaknya telah mengerahkan seluruh mobil pemadam. Namun api belum dapat ditaklukkan lantaran terhambat oleh warga yang berkerumun di sekitar lokasi kejadian.
"Kita sudah mengerahkan setidaknya 35 hingga 37 unit mobil. Seluruhnya sudah 4 kali mengisi air, padatnya masyarakat yang ingin menyaksikan kebakaran juga salah satu penghambat bagi kita untuk memadamkan api," ungkap Putra.
Terkait ada tidaknya korban tewas dalam kejadian tersebut, Putra mengaku belum mengetahuinya. Karena pihaknya serta petugas keamanan belum menyisir di gedung tersebut. Namun begitu ia berharap tidak ada korban dalam kejadian ini.
"Kita juga belum mau berspekulasi dari mana asal api dan penyebab kebakaran," tandas Putra. (Ali/Mvi)
Suara Dentuman Masih Terdengar dari Medan Plaza yang Terbakar
Masyarakat yang ingin menyaksikan peristiwa tersebut berbondong-bondong mendatangi lokasi kejadian.
diperbarui 22 Agu 2015, 13:43 WIBDiterbitkan 22 Agu 2015, 13:43 WIB
Medan Plaza yang terletak di Jalan Iskandar Muda Medan, Sumatera Utara terbakar. (twitter @Yudi_Lands)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Viral Sun Wukong Vs Goku: Poster Epik Laga Kualifikasi Piala Dunia China Vs Jepang
6 Keburukan Orang yang Malas Bersholawat, Na'udzubillah
Tips PDKT dengan Wanita Cuek: Panduan Lengkap Menaklukkan Hatinya
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya
Bacaan Doa Datang Haid, Amalan dan Panduan Lengkap untuk Muslimah
Daftar Negara yang Pakai Bitcoin Jadi Alat Pembayaran Sah
Ragam Kuliner Singkawang, Sajian Khas dari The Little Hong Kong
Gaya Rambut Luna Bijl Saat Makan Bakso Bareng Maarten Paes di Bali Bikin Salah Fokus
Link Live Steaming LaLiga Barcelona vs Las Palmas, Sabtu 30 November 2024 Pukul 20.00 WIB
Saham Adani Group Melonjak 19% Meski Diterjang Kasus Suap