Liputan6.com, Canakkale, Turki - 6 Orang tewas dalam tabrakan bus dan mobil di Turki. Bus yang terlibat tabrakan mengangkut pengungsi dari Suriah dan Afghanistan.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (8/1/2016), bus yang mengangkut rombongan pengungsi asal Suriah dan Afghanistan itu menabrak mobil di Jalan Raya Bayramic-Ezine wilayah Canakkale, Turki.
Kecelakaan ini menewaskan 2 warga negara Turki serta 4 imigran yang terdiri dari 2 wanita dan 2 anak-anak. Sedangkan 30 korban luka-luka dilarikan ke rumah sakit.
Advertisement
Setelah menabrak mobil, bus menghantam pagar pembatas Jembatan Harhaik dan jatuh ke sungai. Bangkai mobil dan bus masih berada di tempat kejadian perkara karena polisi tengah melakukan penyelidikan.
Di Kota Caracas, Venezuela, masa pendukung pemerintahan Presiden Nicolas Maduro menggelar aksi turun ke jalan di Plaza Bolivar, Kamis (7 Januari 2016) waktu setempat. Mereka memprotes dihilangkannya foto mantan Presiden Hugo Chavez di gedung parlemen.
Oposisi pemerintah Maduro yang memenangi pemilu legislatif pada 6 Desember lalu, menguasai kursi mayoritas kongres. Pihak oposisi tak menyukai ada foto mantan Presiden Hugo Chavez.
Di Paris, Prancis, orang-orang berkumpul di Place de La Republique, Kamis kemarin, memperingati 1 tahun penyerangan kantor majalah satir Charlie Hebdo dan Supermarket Kosher yang menewaskan 17 orang.
Sebagai tanda penghormatan kepada para korban, warga menyalakan lilin dan berdoa bersama sambil meletakkan bunga. Masyarakat Paris berharap aksi kekerasan seperti itu tidak lagi terjadi.