Liputan6.com, Jakarta - Kurniadi, warga Cipayung, Jakarta Timur, yang ditemukan dalam posisi telentang di samping lobi Mal Senayan City, sempat menggegerkan pengunjung. Dia diduga bunuh diri terjun dari lantai 6.
Berita tersebut paling banyak menyita perhatian pembaca Liputan6.com sepanjang Minggu hingga Senin pagi (14/3/2016), atau menjadi berita terpopuler.
Sementara berita populer antaralain, terkait oknum anggota polisi yang dihakimi massa di Jakarta Barat, akibat menjambret telepon genggam milik seorang warga. Selain itu, terkait sejarah dibukanya terowongan terpanjang sedunia Seikan Tunnel di Jepang.
Berikut berita populer dan terpopuler selengkapnya, yang terangkum dalam Top 3 News;
1. Pria 33 Tahun Jatuh dari Lantai 6 Mal Senayan City
Baca Juga
Top 3 News: Jokowi Finalis Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, PDIP Tantang KPK Tindak Tanpa Pandang Bulu
Top 3 News: Prabowo Minta Jaksa Banding Vonis Harvey Moeis Jadi 50 Tahun Penjara, Begini Respons Kejagung
Top 3 News: Hasto Punya Video Pejabat Negara Terlibat Korupsi, Istana Sebut Kalau Ada Disampaikan Saja
Seorang pria 33 tahun ditemukan tewas usai jatuh dari area parkir di lantai 6 Mal Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu pukul 06.10 WIB.
Pria yang diketahui bernama Kurniadi, warga Cipayung, Jakarta Timur, ini ditemukan dalam posisi telentang di samping lobi Senayan City. Saat ini jenazah tengah dalam penanganan Polsek Metro Tanah Abang.
Selengkapnya ...
2. Jambret Ponsel Pasangan Muda-mudi, Oknum Polisi Dihajar Massa
Advertisement
Oknum anggota polisi bernama Jubaidi babak belur setelah dihakimi massa di kawasan Jalan Gajah Mada, Krukut, Tamansari, Jakarta Barat. Anggota polisi berpangkat Brigadir ini ditangkap massa setelah kedapatan menjambret telepon genggam milik seorang warga.
Kabar penjambretan itu dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Mohammad Iqbal. Menurut dia, oknum polisi itu kini berada di Mapolsek Metro Tamansari untuk proses pemeriksaan.
Selengkapnya ...
3. 13-3-1988: Terowongan Bawah Laut Terpanjang Sedunia Dibuka
Pada 13 Maret 1988, Jepang membuka Seikan Tunnel, terowongan jalur kereta di bawah laut yang menghubungkan wilayah Hakodate-shi di Hokkaido dan Prefektur Aomori di Honshu. Ini merupakan terowongan bawah terpanjang sedunia, dengan panjang keseluruhan 53,85 km.
Kendati, panjang terowongan di posisi bawah laut hanya 23,3 km, lebih pendek dibanding panjang terowongan yang menghubungkan Folkestone, Inggris dengan Calais, Prancis dengan panjang 37,8 kilometer di bawah laut.
Selengkapnya ...