Liputan6.com, Jakarta - Acara Gebyar Dangdut dan Marawis Betawi tak hanya menampilkan gelaran budaya asli Tanah Air. Selain tabuhan dan rampak nusantara, acara ini juga menampilkan tarian dan lagu-lagu asal Ibu Kota Jakarta.
Acara yang diadakan di ex Driving Golf Gelora Bung Karno ini, juga memberikan hadiah kepada para penonton yang hadir. Hadiahnya berupa sepeda.
Baca Juga
Seperti seorang ibu asal Jakarta yang dipanggil ke atas panggung. Sang ibu diberikan pertanyaan yakni apa kepanjangan dari KJS. Sang ibu dengan lantang menjawab Kartu Jakarta Sehat.
Advertisement
Keberuntungan pun datang, sang ibu langsung menenteng sepeda yang harganya jutaan rupiah.
Sebelum memberikan hadiah kepada warga, acara ini juga sudah menampilkan Ika D'Academy. Jebolan ajang dangdut di Indosiar ini mendendangkan lagu dangdut. Yakni 'Jali Jali' yang dipopulerkan Benyamin, dan lagu 'Jauh' yang dipopulerkan Slank.
Setelah penampilan dari Ika D'Academy, anak-anak Rusunawa Cipinang juga menampilkan kebolehannya dalam menari. Tarian dari anak-anak ini diiringi dengan lagu Ondel-Ondel, yang dipopulerkan seniman Betawi Benyamin Sueb.