Rayakan Ultah Ahok di Kalijodo, Warga Juga Doakan Jokowi

Selain doa untuk Jokowi dan Ahok, acara yang akan digelar hingga pukul 21.00 WIB ini juga menjadi bagian untuk mempersatukan warga.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 29 Jun 2017, 16:05 WIB
Diterbitkan 29 Jun 2017, 16:05 WIB
ultah ahok
Kemeriahan dalam perayaan ulang tahun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di RPTRA Kalijodo, Kamis (29/6/2017). (Liputan6.com/Fachrur Rozie)

Liputan6.com, Jakarta - Demi Anak Generasi (DAG) merayakan hari ulang tahun Basuki Thahaja Purnama alias Ahok di RPTRA Kalijodo, Jakarta Utara, Kamis (29/6/2017). Perayaan ulang tahun Ahok ini tak lama berselang dari hari ulang tahun Presiden Joko Widodo, alias Jokowi.

Ketua DAG Edo Panjaitan pun mengajak warga DKI Jakarta yang hadir untuk ikut mendoakan Jokowi dan Ahok.

"Tidak lupa kemarin ultah Jokowi, dan ini momentum juga mendoakan Pak Jokowi sehat selalu untuk bisa terus menjalankan pemerintahan," ujar Edo di RPTRA Kalijodo, Jakarta Utara.

Selain doa yang dipanjatkan untuk Jokowi dan Ahok, acara yang akan digelar hingga pukul 21.00 WIB ini juga menjadi bagian untuk mempersatukan warga sekitar.

"Kami berharap bisa membangun kebinekaan dan pluralimse, bersama kita merawat keberagaman, dan bisa sinergi," kata Edo.

Acara ulang tahun Ahok yang dihadiri oleh ratusan warga DKI Jakarta ini juga akan dilakukan pemotongan tumpeng, makan bersama dan pembagian sembako.

Saksikan video di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya