Link Live Streaming Eredivisie: Twente vs Almere Pekan Ini di Vidio

Link live streaming pertandingan Eredivisie: Twente vs Almere, nonton Hilgers dan Haye pekan ini di Vidio

oleh Muhammad Disha Brahmana Putra Diperbarui 07 Mar 2025, 16:23 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2025, 16:23 WIB
FC Twente vs Almere City
Link live streaming pertandingan Eredivisie: Twente vs Almere, nonton Hilgers dan Haye pekan ini di Vidio (sumber: doc.vidio.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Live streaming pertandingan Twente vs Almere segera berlangsung pada Minggu (9/3/2025) pukul 22.45 WIB dan akan disiarkan melalui layanan OTT Vidio.

Pekan ini, Twente akan menjamu tamunya yaitu Almere di De Grolsch Veste, Belanda. Pertandingan ini merupakan salah satu pertandingan Eredivisie yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar sepak bola di Belanda hingga Indonesia.

Twente saat ini berada di peringkat 5 klasemen dengan 12 kemenangan, 7 hasil imbang, dan 5 kekalahan dengan total 43 poin. Pada pertandingan terakhir, Twente memperoleh hasil imbang atas Groningen (2/3/2025) dengan skor 1-1.

Melihat beberapa hasil pertandingan terakhir, Twente mendapatkan hasil yang kurang memuaskan terutama saat menjalani laga tandang. Pekan ini, bermain di kandang sendiri membuat Twente percaya diri mendapatkan hasil kemenangan atas Almere. Mees Hilgers diperkirakan akan bermain pada laga melawan Almere pekan ini.

Sementara itu, Almere saat ini berada di peringkat 18 klasemen dengan 3 kemenangan, 5 hasil imbang, dan 16 kekalahan dengan total 14 poin. Pada pertandingan terakhir, Almere menelan kekalahan atas Ajax (2/3/2025) dengan skor 0-1. 

Almere saat ini masih kesulitan untuk memecah kebuntuannya di Eredivisie musim ini. Setelah musim lalu berhasil menempati peringkat 13 klasemen akhir dan bertahan di kasta tertinggi Liga Belanda, musim ini menjadi tantangan besar bagi Almere. Thom Haye masih dipercaya menjadi pemain andalan bagi Almere di lini tengah dengan kualitas umpan yang dimilikinya.

Pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang seru dan menarik untuk disaksikan pada pekan ini. Berikut jadwal dan link live streaming Twente vs Almere. 

Promosi 1

Jadwal dan Link Live Streaming

Minggu, 9 Maret 2025

Twente vs Almere, pukul 22.45 WIB

Link live streaming Twente vs Almere dapat klik tautan ini.

Nonton Eredivisie di Vidio

Jangan lewatkan live streaming Eredivisie eksklusif di Vidio yang dapat dinikmati melalui smartphone, smart tv, dan juga website vidio.com. 

Jangan lupa untuk download aplikasi Vidio dan berlangganan paket Premier League + Platinum untuk menikmati konten olahraga mulai dari Premier League hingga BRI Liga 1 di Vidio sepuasnya dengan bebas iklan.

Penulis: Alvert Hervianto

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya