Honda Beat Produksi Nasional Siap 'Terbang' ke Filipina

Skutik yang diproduksi di pabrik baru AHM, Karawang, siap memenuhi kebutuhan eskpor.

oleh Destyan diperbarui 12 Des 2014, 15:04 WIB
Diterbitkan 12 Des 2014, 15:04 WIB
‎All-New Honda Beat ESP Baru Jajal Pasar Indonesia
All New Honda BeAT eSP dan All New Honda BeAT POP eSP dijanjikan makin ramah lingkungan dan hemat bahan bakar.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Di Indonesia, Honda Beat menjadi salah satu tulang punggung penjualan di Tanah Air. Kini, skutik mungil produksi pabrik Honda di Indonesia tersebut siap 'terbang' ke Filipina.

Ya, rencananya, pada tahun 2015 mendatang, varian skutik Honda Beat siap diekspor ke negara tetangga, Filipina. 

"Kita akan ekspor sepeda motor Honda ke Filipina sebesar 40 ribu hingga 50 ribu unit setiap tahun," jelas Prijono Sugiarto, Presiden Direktur PT Astra International Tbk di Karawang, Kamis (11/12/2014).

Ketika ditanya alasan pemilihan Filipina, Prijono tak menutup kemungkinan jika negara lain bakal menjadi sasaran ekspor motor produksi Indonesia, namun saat ini Filipina menjadi pasar yang paling pasti.

"Filipina karena ada kebutuhan, dan kesesuaian pasar," jelas Prijono. "Negara lain bukan tak mungkin, tapi kan tentu butuh studi lebih lanjut, makanya kami belum mau menyebutkan sekarang," lanjutnya

Bagi Honda sendiri, Indonesia saat ini merupakan pasar sepeda motor terbesar ketiga di dunia. Khusus pabrik baru PT AHM di Karawang, fasiitas ini siap memproduksi sebanyak 1,1 juta model skutik BeAT dan Vario. (Des/Des)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya