Punya Dana Rp 300 Juta, Pilih Honda HR-V atau Suzuki SX4 S-Cross?

Bagi Anda yang punya budget maksimal Rp300 juta, ada dua produk yang bisa menjadi pilihan, yaitu Honda HR-V 2018 1.5L S seharga Rp279,5 juta dan Suzuki SX4 S-Cross MT yang dibanderol Rp260,5 juta.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Agu 2018, 20:23 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2018, 20:23 WIB
Honda HR-V facelift
Honda HR-V facelift (Paultan)

Liputan6.com, Jakarta - Mobil berjenis crossover merupakan pilihan yang menarik untuk penggunaan di dalam perkotaan. Selain memiliki desain tangguh layaknya SUV, sisi kepraktisan yang ditawarkan cukup menggiurkan.

Di Indonesia, sektor crossover memiliki beberapa line-up menarik. Bagi Anda yang punya budget maksimal Rp300 juta, ada dua produk yang bisa menjadi pilihan, yaitu Honda HR-V 2018 1.5L S seharga Rp279,5 juta dan Suzuki SX4 S-Cross MT yang dibanderol Rp260,5 juta.

Secara harga, Honda HR-V 2018 memang Rp19 juta lebih mahal dari Suzuki SX4 S-Cross karena baru saja dirilis pada tahun ini. Lantas, bagaimana dengan spesifikasi lainnya?

Dirunut dari dimensinya, Honda HR-V 2018 memiliki panjang 4.294 mm, lebar 1.772 mm, dan tinggi 1.580 mm. Sedangkan jarak sumbu roda dan kapasitas tangkinya masing-masing 2.610 mm dan 40 liter.

Sementara itu, memiliki panjang 4.300 mm, lebar 1.785 mm, dan tinggi 1.595 mm. Sedangkan jarak sumbu roda 2.600 mm dan kapasitas tangkinya 48 liter. Dengan kata lain, mobil ini sedikit lebih besar dari Honda HR-V 2018.

Berlanjut ke sektor dapur pacu, Suzuki SX4 S-Cross mengusung mesin bensin DOHC 1.491cc bertenaga 108 Tk dan torsi 138 Nm. Sedangkan Honda HR-V mengandalkan mesin bensin SOHC 1.497cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 118 Tk dengan torsi maksimum 145 Nm. Keduanya sudah disokong sistem pengabutan injeksi.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Selanjutnya

Suzuki SX4 S-Cross
Suzuki SX4 S-Cross di GIIAS Medan Auto Show 2017.(Amal/Liputan6.com)

Di sisi kaki-kaki, Honda HR-V dibekali pelek 17 inci yang berpadu dengan ban 215/55. Sementara itu, Suzuki SX4 S-Cross memiliki ban 215/60 berdiameter 16 inci. Keduanya mengandalkan suspensi depan MacPherson Strut dan Torsion Beam di belakang.

Meski lebih murah, Suzuki SX4 S-Cross tidak bisa dianggap remeh. Pasalnya, crossover ini memiliki beberapa fitur yang tidak ada pada Honda HR-V 2018, seperti Engine Start-Stop Button, AC climate control, dan cruise control.

Selain itu, Honda HR-V 2018 masih mengandalkan headlight bohlam, sedangkan Suzuki SX4 S-Cross sudah LED. Bahkan, jok Suzuki SX4 S-Cross sudah dilapisi bahan kulit, semetara Honda HR-V masih menggunakan kain.

Namun, semua kembali lagi ke selera Anda, lebih condong ke merek dan desain Honda atau Suzuki. Yang jelas, untuk budget Rp300 juta, Suzuki SX4 S-Cross cukup menggiurkan dengan berbagai kelebihannya.

Sumber: Otosia.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya